Siap-siap Masuk Asrama Haji, 2 Hari Lagi Pelunasan Biaya Haji

Siap-siap Masuk Asrama Haji, 2 Hari Lagi Pelunasan Biaya Haji

ilustrasi haji--

JAKARTA, RADARINDRAMAYU.ID - Pada tanggal 23 Mei ini calon jamaah haji kloter pertama mulai masuk asrama haji. Saat ini segala persiapan terus dikebut. Termasuk pelunasan biaya haji, kini tinggal 2 hari lagi.
Sebelumnya, pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) sedianya ditutup pada Jumat lalu (5/5), tapi kemudian diperpanjang hingga 12 Mei 2023. Artinya, kini sisa dua hari lagi.

Hingga Jumat lalu (5/5), sudah ada 188.964 jamaah yang melakukan pelunasan. Sementara 14.356 calhaj lainnya belum melakukan pelunasan. Karenanya proses tahapan pelunasan pun diperpanjang hingga Jumat 12 Mei.

Hal itu dibenarkan Direktur Layanan Haji dalam Negeri Kemenag, Saiful Mujab. Ia mengatakan pelunasan ini sempat ditutup pada 18 April 2023 seiring cuti bersama Hari Raya Idulfitri. Usai libur lebaran, pelunasan dibuka kembali.

“Termasuk di dalamnya, 264 Petugas Haji Daerah dan 279 Pembimbing Ibadah Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah atau KBIHU yang belum melunasi. Saya harap jamaah dapat memanfaatkan perpanjangan waktu untuk segera melakukan pelunasan. Masih ada cukup waktu, Insya Allah kuota haji terserap optimal," katanya.

BACA JUGA:Kalahkan Tuan Rumah Kamboja, Tim Bola Voli Putra Raih Medali Emas SEA Games 2023

BACA JUGA:Dulu Bekerja di Luar Negeri, Para Mantan Pekerja Migran Sekarang Bisa Mandiri

Saiful Mujab menambahkan, jamaah haji kloter pertama dijadwalkan akan mulai masuk asrama haji embarkasi pada 23 Mei 2023. Jamaah haji Indonesia secara bertahap akan diterbangkan ke Arab Saudi mulai 24 Mei 2023. “Keberangkatan jamaah haji kurang dari sebulan. Saya harap jamaah terus menjaga kesehatan,” tandasnya.

DAPAT TAMBAHAN 8 RIBU KUOTA
Sementara itu, Indonesia mendapat tambahan 8.000 kuota jamaah haji untuk pelaksanaan haji 2023. Tambahan ini sudah masuk dalam sistem e-Hajj, aplikasi pemvisaan Arab Saudi.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu surat resmi dari pihak Arab Saudi dan akan segera membahasnya dengan DPR.

“Tambahan kuota mulai hari ini terkonfirmasi sudah masuk dalam e-Hajj, jumlahnya 8.000 jamaah. Kita sedang menunggu surat resmi dari Arab Saudi. Kita juga akan segera membahasnya dengan DPR,” jelas Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Jakarta, Minggu (7/5).

BACA JUGA:Nah Lho! Oknum Anggota Satpol PP Kuningan Dipanggil BKPSDM, Terkait Kasus Selingkuh di Cidahu

BACA JUGA:Hasil Kunjungan DPRD Indramayu ke Kemenag RI, Embarkasi Haji Indramayu Siap Digunakan Mulai Tahun Ini

“Kementerian Agama akan berkomunikasi intensif dengan berbagai pihak, termasuk Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi, untuk merespons tambahan kuota ini,” sambung menteri yang akrab disapa Gus Men itu.

Tahun ini, Indonesia mendapat 221.000 kuota jamaah haji. Jumlah ini terdiri atas 203.320 kuota jamaah haji reguler dan 17.680 kuota jamaah haji khusus. Mereka sudah melakukan pelunasan sejak 11 April-5 Mei 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: