Ono Surono, Harjad 496 Indramayu Jadikan Momentum Membawa Kemajuan

Ono Surono, Harjad 496 Indramayu Jadikan Momentum Membawa Kemajuan

Anggota Komisi IV DPR RI, Ono Surono di acara kegiatan beberapa waktu lalu-Ist-Radar indramayu

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYUMID ,- Anggota Komisi IV DPR RI Ono Surono,ST, menyoroti sejumlah permasalahan yang masih menjadi pekerjaan rumah Pemkab Indramayu diantaranya tingkat pendidikan yang masih rendah, persoalan stunting dan pengentasan kemiskinan. Namun, Ono Surono percaya, Kabupaten Indramayu dibawah kepemimpinan Hj,Nina Agustina yang juga kader PDIP mampu menyelesaikan persoalan tersebut.

Hal itu disampaikan Ono Surono, kepada Radar Indramayu, Sabtu (7/10). Menurut Ketua DPD PDIP Provinsi Jawa Barat ini, hari jadi 496 menjadi momentum bagi Pemerintah daerah dan masyarakat untuk bersama sama membangun Kabupaten Indramayu. 

"Dengan kebersamaan tersebut Visi Indramayu Bermartabat akan tercapai dengan baik. Mari kita menyatu bersama membangun Kabupaten Indramayu ini," ujarnya.

Disampaikannya, Kabupaten Indramayu memiliki potensi sumber daya alam yang bagus, seperti hasil padi dan ikannya yang melimpah. Bahkan Kabupaten Indramayu menjadi daerah lumbung padi Nasional. 

BACA JUGA:Mengungkap 7 Manfaat Luar Biasa Air Mawar untuk Kulit Wajah Glowing, Nomor 1 sebagai Toner Alami

BACA JUGA:Operasi Pekat II Lodaya 2023, Polres Indramayu Bongkar 79 Kasus Kejahatan, Tahan 61 Terangka

" Diusianya yang ke-496 ini saya berharap ke depan masyarakat Indramayu bertambah sejahtera," kata Ono.

Selain itu, dia juga mengharapkan terbangun sinergitas antara pemerintah daerah, provinsi dan pusat yang lebih baik lagi.

"Tentu harus ada penguatan sinergi antara pusat, provinsi dan daerah untuk mengatasi berbagai persoalan di Indramayu. Selain itu sektor perikanan dan pertanian yang menjadi mata pencaharian mayoritas warga Indramayu juga harus diprioritaskan. Nelayan dan petani harus sejahtera," jelasnya.

Ono juga mengapresiasi upaya yang dilakukan Bupati Indramayu Nina Agustina dalam bidang kedaulatan pangan hingga Kabupaten Indramayu ditetapkan kembali sebagai lumbung pangan nasional.

BACA JUGA:Pameran Pembangunan Hari Jadi Indramayu hingga 11 Oktober, Bupati Nina Terus Dorong Potensi Unggulan Daerah

BACA JUGA:Pecah Ban, Mobil Boks Terguling di Jalur Pantura Lohbener. Lalin Macet.

Bupati Nina dinilai berhasil dalam mengimplementasikan strategi pembangunan bidang pertanian serta pemantapan ketersediaan pangan di Indramayu serta menjaga Lahan Sawah yang Dilindungi (LSD) dan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) di Indramayu. 

"Nah ini juga perlu dukungan dari semua pihak agar kedaulatan pangan di Indramayu tetap terjaga,"tandasnya.(kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: