DPC IWAPI Indramayu Gelar Gebyar Merah Putih, Merah Putihkan Jalanan Indramayu Kota Nyayikan Lagu Perjuangan

DPC IWAPI Indramayu Gelar Gebyar Merah Putih, Merah Putihkan Jalanan Indramayu Kota Nyayikan Lagu Perjuangan

MERAH PUTIH: Ketua DPC IWAPI Kabupaten Indramayu Dr Ir Hj Hanifah Handayani MT di dampingi Pendiri IWAPI Bunda Dewi Motik bersama anggota IWAPI dan organisasi wanita di Kabupaten Indramayu saat gebyar merah putih menyanyikan lagu perjuangan.-Anang Syahroni-Radar indramayu

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU, ID Dewan Pengurus Cabang Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (DPC IWAPI) Kabupaten Indramayu gelar gebyar merah putih, dalam memperingati HUT RI ke 78, Selasa (15/8).

Kegiatan yang dihadiri seluruh organisasi wanita yang ada di Indramayu serta Pendiri IWAPI Dr Dewi Motik Pramono MSi yang akrab dipanggil Bunda Dewi Motik 

Pada kegiatan yang berfokus di Jalan RA Kartini Kota Indramayu itu pengurus dan anggota DPC IWAPI Kabupaten Indramayu ini memakai busana berwarna serba merah dan putih, mereka menyanyikan lagu-lagu perjuangan bangsa Indonesia dengan berbaris rapih dengan mengibarkan kain merah dan putih, sehingga nampak  memerah putihkan jalan di pusat kota Indramayu itu, sontak hal itu pun menarik perhatian masyarakat sekiatar dan pengguna jalan.

Ketua DPC IWAPI Kabupaten Indramayu Dr Ir Hj Hanifah Handayani MT mengatakan gebyar merah putih adalah kegiatan peringatan Dirgahayu HUT RI ke 78 yang digagas oleh DPC IWAPI Kabupaten Indramayu yang dikemas dengan berbagai kegiatan salah satunya dengan menyayikan lagu-lagu perjuangan, yang berlatar belakang jalanan di pusat kota Indramayu. 

BACA JUGA:Bupati Nina Ulang Tahun ke 50 tahun, Tepat Dihari 17 Agustus

BACA JUGA:Gathering Akbar, Ratusan Biker Yamaha XMAX Seluruh Nusantara Geruduk Kota Bukit Tinggi

Kegiatan itu bertujuan untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan sebagai warga negara Indonesia. "Kita libatkan semua organisasi wanita di Kabupaten Indramayu, dari berbagai latar belakang profesi, sampai lintas agama, didukung oleh SMA Migas Balongan," ucap Hanifah pada Radar Indramayu.

Disampaikan Hanifah kegiatan itu juga sebagai langkah dan upaya IWAPI Kabupaten Indramayu dalam mengobarkan semangat kebhinekaan (Bhineka Tunggal Ika) kepada masyarakat di Kabupaten Indramayu. Menurutnya di usia 78 tahun kemerdekaan Indonesia rasa persatuan dan kesatuan alami kemunduran dan lebih mementingkan ego atau kelompok. 

Sehingga melalui kegiatan itu, IWAPI Kabupaten Indramayu sebagai organisasi wanita, ingin mengingatkan kembali bahwa Indonesia merupakan bangsa yang majemuk yaitu yang tidak memandang perbedaan baik itu suku, ras, agama, warna kulit, tapi Indonesia merupakan bangsa yang satu, maka sebagai bangsa sejatinya menjaga kebhinekaan itu.

"Di hari kemerdekaan wanita harus lebih kuat lebih mandiri, kita kaum wanita harus punya peran dalam membangun bangsa dan negara untuk lebih baik lagi," ujarnya.

BACA JUGA:Ini Pentingnya Perawatan Sepeda Motor Agar Tetap Tahan Lama

BACA JUGA:Gagal ke Babak America's Got Talent 2023, Cakran Khan: Berpikir Positif, Perlu Berlatih Lagi ke Depannya

Menurut Hanifah, wanita merupakan sosok yang multi talenta, dia bisa berperan menjadi seorang politisi, karir diperkerjaan, sampai menjadi ibu rumah tangga, yang masing-masing memiliki peranan dalam mewujudkan bangsa yang luhur bangsa yang berkebhinekaan. 

"Termasuk ibu rumah tangga, yang punya peranan sangat baik dan pengaruhnya sangat besar karena menjadi cerminan keluarga, yang melahirkan anak-anak generasi baik, sehingga pantas wanita sebagai tiang negara," paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: