Pokmas Jatibarang Berkah Salurkan Program Permakanan Lansia

Pokmas Jatibarang Berkah Salurkan Program Permakanan Lansia

SALURKAN: Pokmas Jatibarang Berkah menyalurkan bantuan permakanan lansia untuk lansia di Desa Jatibarang Baru Kecamatan Jatibarang, Jumat (4/8).-Anang Syahroni-RADAR INDRAMAYU

JATIBARANG, RADARINDRAMAYU.ID – Kelompok Masyarakat (Pokmas) Jatibarang Berkah Kecamatan Jatibarang salurkan program permakanan bagi lanjut usia (Lansia) di Kecamatan Jatibarang, Jumat (4/8).

Program Permakanan Lansia itu merupakan program dari Kementrian Sosial (Kemensos) RI yang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) nya merupakan yang sudah lanjut usia (Lansia). Dalam penyaluran bantuan permakanan lansia Pokmas Jatibarang Berkah di dampingi Plt TKSK Jatibarang Jayadi ST, bersama tokoh masyarakat Jatibarang Ateng Setya Permana SE.

Ketua Pokmas Jatibarang Berkah Rudi Irawan mengatakan pihaknya ditunjuk secara langsung sebagai kelompok masyarakat (Pokmas) yang menyalurkan program permakanan lansia, untuk di wilayah se Kecamatan Jatibarang, sebanyak 15 desa.

"Jumlah KPM sendiri se Kecamatan Jatibarang ada 64 lansia, setia desa yang mendapat jumlahnya bervariasi sesuai data yang diberikan oleh Kemensos," ujarnya.

BACA JUGA:Musim Panen Raya Tiba, Harga Garam Terjun Bebas, Satu Kilogram Cuma Dijual Segini..

BACA JUGA:Begini Penampakan Masjid Kuno Bondan yang Proses Pemugarannya Segera Selesai
Disampaikan Rudi jumlah Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk di Kecamatan Jatibarang program permakanan lansia terdapat 107 KPM, namun yang divalidasi sebanyak 94 KPM, sehingga per Agustus 2023, pihaknya setiap hari melakukan penyaluran program permakanan lansia ini dengan mengantarkan langsung ke rumah lansia tersebut.

"Setiap hari, kami ada kurir yang setiap hari dari pagi antarkan makanan kepada lansia kerumahnya langsung 1 KPM dapat jatah dua porsi makan, untuk makan pagi dan makan siang, dengan masing-masing porsinya seharga Rp 15 ribu, sehingga untuk makan pagi dan siang seharga Rp 30 ribu,  untuk kurir sendiri ada ongkos kirim (ongkir,red) per KPM itu Rp 2 ribu, kita ada dua kurir," ujarnya.

Sedangkan untuk menu makan sendiri, setiap porsi harus lengkap untuk menunjang asupan gizi bagi KPM yang merupakan lansia. "Menu berupa nasi, lauk, sayur, buah, dan air mineral, yang jelas menu kita sesuaikan dengan kondisi dan gizi untuk kesehatan mereka," ujarnya.

Rudi berharap program permakanan bagi lansia bisa terus ada dari Kemensos RI, karena ini menjadi bantuan asupan makan bagi mereka yang membutuhkan bantuan. "Kita sih berharap jumlah KPM di tambah, dan ada perbaikan data lagi agar semakin banyak lansia yang hidup dalam keterbatasan bisa terbantu dengan program dari Kemensos ini (permkanan lansia,red)," ujarnya.

BACA JUGA:Yuk Kita Mengenal Sejarah Batik Tulis Complongan Indramayu dan Ciri Khasnya

BACA JUGA:PT KPI RU VI Balongan dan Bea Cukai Perkuat Sinergi dengan Gelar Diskusi

Sementara itu, Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Jatibarang Amin SE mengatakan program permakanan lansia dalam menyaluranya dikelolah secara langsung oleh Kelompok Masyarakat (Pokmas), pihaknya hanya sebatas memberikan arahan supaya pendistribusian makanan tersebut berjalan sesuai harapan.

"Yang membuat makanan menu dan sebagainya oleh Pokmas, tentunya makanan itu sesuai dengan kondisi lansia, sehari per KPM terima dua porsi makan untuk pagi dan siang, dengan menu yang berbeda," ujarnya.

Amin berharap dengan adanya bantuan dari Kemensos khusus bagi masyarakat  yang membutuhkan terlebih khusus sudah lanjut usia bisa meringankan lansia dalam pemenuhan kebutuhan hidup sehari-hari. Sehingga kebutuhan gizi mereka terpenuhi dan kesehatannya tetap terjaga.

"Kesos selalu memberikan arahan kepada Pokmas, perhatikan kualitas makanan, untuk program ini sampai Desember 2023, semoga bisa dilanjut ditahun depannya," ujarnya. (oni)

BACA JUGA:Begini Penampakan Masjid Kuno Bondan yang Proses Pemugarannya Segera Selesai

BACA JUGA:Gebyar Kemerdekaan 2023, Tambah Daya Listrik PLN Cuma Rp170.845, Ini Caranya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: