Pelatih Australia Sesumbar Ingin Kalahkan Indonesia, Netizen: 'Mereka Lupa Mainnya di Kandang Siapa'

Pelatih Australia Sesumbar Ingin Kalahkan Indonesia, Netizen: 'Mereka Lupa Mainnya di Kandang Siapa'

Timnas Australia -Laman resmi Asosiasi Sepak Bola Australia. -radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Pelatih Timnas Australia Graham Arnold sesumbar ingin kalahkan tim nasional sepak bola Indonesia pada 10 September mendatang. 

Seperti yang diketahui, Garuda kontra The Socceroos akan bertemu dalam pekan kedua round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Tim kanguru akan menjadi tamu dan akan melakukan lawatan ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), yang merupakan venue keramat Timnas Indonesia. 

Pede-nya Graham Arnold yang ingin curi poin dalam laga tandang anak asuhnya ini akhirnya dibalas oleh netizen tanah air 'Mereka Lupa Mainnya di Kandang Siapa'.

BACA JUGA:Naturalisasi Ole Romeny Sulit, Netizen: Bukan Tidak Mungkin, Mees Hilgers Seharga Rp121,67 Miliar Aja Bisa!

Pelatih skuad Garuda, Shin Tae-yong juga sempat membalas pernyataan Graham yang terlalu percaya diri bisa meraih poin lebih saat bertandang ke markas pasukan merah putih. 

Arsitek asal Korea Selatan itu membalas pernyataan juru taktik The Socceroos dengan 'Kami akan menjadi tim kuda hitam, lihat saja nanti'

Sangat masuk akal jika anak asuh STY bisa menjadi 'Kuda Hitam' lantaran bisa menahan imbang tim yang menjadi langganan Piala Dunia seperti Arab Saudi. 

Diatas kertas, perbedaan ranking FIFA antara Arab dan Indonesia sangat jauh sekali, Elang Hijau menduduki peringkat ke-56 sedangkan Garuda menduduki peringkat ke-133, kini naik jadi ke-131.

BACA JUGA:Indonesia Pecah Rekor, Pekan ke-1 Kualifikasi Piala Dunia Sudah Tancap Gas, Thailand dan Vietnam Ketinggalan!

Ajaibnya, formasi pressing yang dimainkan oleh Shin Tae-yong mampu mematikan lini depan Arab Saudi, terlihat beberapa pemain Indonesia leluasa mengunci pergerakan dari lawan.

Bahkan, sekaliber Salem Al Dawsari yang digadang-gadang jadi penakluk buat Timnas Indonesia, malah tampil ompong dan diluar eksepektasi para supporter The Green Falcons. 

Pemain Arab tentunya berhasil melancarkan serangan, walaupun ditekan oleh formasi Garuda, tapi hanya berbuah 1 gol saja, hal itu juga berkat kemelut yang terjadi dari luar kotak penalti. 

Gol semata wayang Musab Al Juwayr hanya mengantarkan Elang Hijau untuk sama kedudukannya dengan Garuda yang sudah duluan cetak gol di menit ke-19 via Ragnar Oratmangoen. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: