Selama Libur Lebaran, 13.993 Wisatawan Berkunjung ke Terasering Panyaweuyan

Selama Libur Lebaran, 13.993 Wisatawan Berkunjung ke Terasering Panyaweuyan

Jumlah wisatawan yang berkunjung ke Terasering Panyaweuyan selama libur lebaran mencapai 13.993 orang.-Terasering Pangaweuyan/Ist-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Selama libur lebaran jumlah kunjungan wisatawan ke Terasering Panyaweuyan, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka, mengalami lonjakan signifikan.

Masyarakat banyak memilih destinasi wisata alam ini untuk menghabiskan waktu bersama dengan keluarga.

Oleh karena itu, tidak heran kalau jumlah pengunjung mencapai 13.993 wisatawan dari berbagai daerah.

Kebanyakan wisatawan penasaran dengan keindahan alam di wilayah tersebut, termasuk menikmati pemandangan terasering sejauh mata memandang.

BACA JUGA:Banyak Pemudik via Jalur Pantura Cirebon - Indramayu Pilih Pulang di Malam Hari

Kepala Disparbud Majalengka Ida Heriyani mengungkapkan, para pengunjung yang datang berasal dari kota dan kabupaten sekitar untuk menghabiskan waktu liburan dengan berekreasi bersama keluarga.

“Dari perhitungan kami,  pengunjung Terasering Panyaweuyan sebanyak 13.993 turis,” katanya.

Untuk menghadapi lonjakan pengunjung, Disparbud Majalengka telah mempersiapkan sarana penunjang dan memperbaiki tata kelola pada objek wisata agar masyarakat merasa nyaman dan betah selama berlibur.

Ia juga memperkirakan jumlah kunjungan turis pada destinasi wisata lainnya di wilayah Kabupaten Majalengka mengalami kenaikan sampai 130 persen.

BACA JUGA:Penampakan Roket Serangan Iran Hujani Langit Israel

“Kami memprediksi kunjungan wisatawan akan meningkat, dengan asumsi kenaikan selama Lebaran 2024 itu mencapai 130 persen dibandingkan hari biasa,” ungkapnya.

Ia mengatakan peningkatan ini dapat terealisasi karena destinasi populer tersebut selalu ramai dikunjungi wisatawan setiap libur Lebaran.

Menurut dia, destinasi objek wisata lainnya itu terdiri dari objek wisata alam, seperti Curug Cipeuteuy, Curug Muara Jaya, Terasering Panyaweuyan, Paralayang Gunung Panten, hingga Situ Cipanten.

“Objek wisata yang populer misalnya Terasering Panyaweuyan, di sana terdapat lanskap pertanian milik warga yang unik dan indah, sehingga mengundang turis untuk datang. Lokasinya pun berdekatan dengan Gunung Ciremai,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: