Baher Hadir di Tengah Masyarakat, Pasokan Listrik Akhirnya Terwujud
Anggota DPR RI Baher bersama masyarakat di Desa Cikawung meresmikan jaringan listrik di tiga blok desa setempat-Anang Syahroni-Radar indramayu
INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Masyarakat yang tinggal di Desa Cikawung Kecamatan Kroya Kabupaten Indramayu bisa bernafas lega. Pasalnya selama 35 tahun masa penantian untuk mendapatkan jaringan baru listrik akhirnya bisa terwujud.
Hal itu dibuktikan oleh anggota Komisi VII DPR RI H.Bambang Hermanto SE sapaan akrab Baher. Ia bersama PLN melaksanakan peresmian penyalaan pertama penarikan jaringan baru listrik di Desa Cikawung Blok Citayem, Cagak Kroya, Polestri pada Jumat (1/12/2024).
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Manager UP2K Jabar, GM PLN Indramayu, Kuwu Cikawung beserta ratusan masyarakat penerima manfaat atas penarikan jaringan baru listrik di desa setempat.
Dalam sambutannya Kuwu Cikawung Sept Rahayu menyampaikan apresiasi yang cukup dalam kepada Pak Baher. Pasalasnya, warga setempat sejak lama menginginkan adanya jaringan baru listrik.
BACA JUGA:Polisi Juga Amankan 9 Pelaku Curas, Satu Diantaranya Revidivis
BACA JUGA:Bupati Nina Agustina Kenalkan Produk UMKM di BIJB Kertajati
Kegiatan hari ini,lanjut dia, merupakan penantian yang cukup panjang, setelah 35 tahun keberadaan warga di 3 blok ini, belum ada pasokan listrik. Namun berkat perjuangan pak Bambang, alhamdulillah listrik bisa di rasakan oleh masyarakat kami."Terima.kasih Pak Baher. Semoga perjuangannya menjadi nilai ibadah,"jelasnya.
Selain itu, dalam kesempatan yang sama H.Bambang Hermanto mengucapkan terimakasih kepada PLN dan Kementerian ESDM yang telah bekerja dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Ini merupakan tanggung jawab saya sebagai anggota DPR RI. Bahwa keberadaan warga di Blok Citayem, Cagak Kroya, Polestri harus di perhatikan, kita sudah berjuang di senayan.
Agar masyarakat Cikawung bisa merasakan kehadiran negara. Alhamdulillah hari ini kita melakukan syukuran dan peresmian secara simbolis atas penerikan jaringan baru listrik di desa cikawung,"pungkas Baher yang maju sebagai caleg DPR RI di Dapil 8 meliputi Kabupaten Cirebon, Kabupaten Indramayu, dan Kota Cirebon hadir di tengah masyarakat dengan nomor urut 5 (lima) (Oni)
BACA JUGA:Dijanjikan Bisa Masuk Polisi, Kena Tipu Tiga Ratus Juta
BACA JUGA:Bey Machmudin: Keterbukaan Informasi Badan Publik Adalah Keharusan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: