Timnas Indonesia U-17 Kembali Kalah Saat Uji Coba di Jerman. Jadi Bahan Evaluasi dan Pelajaran

Timnas Indonesia U-17 Kembali Kalah Saat Uji Coba di Jerman. Jadi Bahan Evaluasi dan Pelajaran

Timnas Indonesia U-17 masih menjalani TC di Jerman sebelum tampil di Piala Dunia U-17 2023-Ist-Radar indramayu

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Timnas Indonesia U-17 yang tengah berlatih di Jerman terus melakukan persiapan, menjelang gelaran Piala Dunia U-17 yang sebentar lagi digelar di Indonesia. 

Banyak pelajaran dipetik dari sejumlah uji coba yang dilakukan selama di Jerman, melawan klub-klub setempat. 

Dalam uji coba terakhir, Timnas Indonesia U-17 kembali menelan kekalahan dari FSV Mainz U-19 di laga uji coba jelang terjun ke Piala Dunia U-17 2023.

Tmnas Indonesia U-17 berduel lawan Mainz U-19 di Training Field Stadion am Bruchweg, Mainz, pada Sabtu 14 Oktober 2023 lalud, dan kalah dengan skor 3-0 di pertandingan tersebut. 

BACA JUGA:Antisipasi Macet Parah Imbas Perbaikan Jalan di Pantura Losarang, Polisi Siaga Atur Lalu Lintas

BACA JUGA:Aksi Haurgeulis Bersatu Bela Palestine, Tuntut Tindakan Konkret Pemerintah Bela Rakyat Palestina

PSSI mendeskripsikan FSV Mainz U-19 sebagai lawan Timnas Indonesia U-17 yang levelnya lebih tinggi dengan postur yang lebih besar. 

Adapun tiga gol FSV Mainz U-19 ke gawang Timnas Indonesia U-17 dicetak pada menit ke-27, ke-36, dan ke-47. 

Meski kalah, Timnas Indonesia disebutkan sempat beberapa kali membahayakan gawang lawan.

Kekalahan ini menjadi yang ketiga dalam lima uji coba Timnas Indonesia U-17 selama training camp di Jerman. Tim asuhan Bima Sakti sudah berada di Eropa sejak akhir September 2023.

BACA JUGA:Cegah Perundungan Pelajar, Satbinmas Polres Indramayu Turun ke Sekolah-Sekolah

BACA JUGA:Tingkatkan Produksi dan Jaga Ketahanan Pangan, NFA Dorong Pemerataan Pupuk ke Petani

Sebelumnya Arkhan Kaka dkk juga keok 0-1 dari TSV Meerbusch U-17 pada 27 September 2023 dan 0-3 dari Eintracht Frankfurt U-19 0-3 pada 8 Oktober 2023.

Timnas Indonesia U-17 juga sempat meraih kemenangan atas SC Paderborn Youth 1-0 yang diisi pemain U-19 dan U-17 pada 2 Oktober 2023 dan VFL Osnabruerck U-19 2-1 pada tiga hari berselang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: