Haul Al Magfurlah KH Bilal Ilyas Meriah, Dihadiri Habib Luthfi Bin Yahya
Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidzul Qur'an Darul Falah Singaraja, KH Syaerozi sambut kedatangan Habib Luthfi Bin Yahya saat tiba di pondok pesantren-Adun Sastra-Radar indramayu
INDRAMAYU , RADARINDRAMAYU.ID Dalam beberapa minggu terakhir ini, Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Republik Indonesia Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Hasyim bin Yahya kerap sekali bersinggah di Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidzul Qur'an Darul Falah Singaraja Indramayu Jawa Barat (Jabar).
Kali ini kedatangan Habib Luthfi Bin Yahya sapaan akrab ulama besar keturunan Nabi Muhammad SAW dalam rangka menghadiri Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW dan Haul Al Magfurlah KH Bilal Ilyas pada Minggu, 18/09/2023 malam.
Kedatangan Ketua Forum Syufi Internasional disambut oleh pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidzul Qur'an Darul Falah Singaraja, KH Syaerozi didampingi Rais Syuriyah PC NU KH. Ahmad Baidhowi Bilal yang juga putra dari Al Magfurlah KH Bilal Ilyas.
Tampak ikut menyambut Habib Luthfi adalah Kapolres Indramayu Dr Fahri Siregar SH MH, Dandim 0616 Indramayu Letkol Arm Andang Radianto, plt Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) H Suwenda MSi, anggota DPRD Akhmad Mujadi Nur SHI (Fraksi PKB) dan unsur SKPD di lingkungan Pemkab Indramayu.
BACA JUGA:Sosialisasi Dana Bergulir LPDB, Hero Ajak Kaum Muda Semangat Berwirausaha
BACA JUGA:Kantin SMAN 1 Indramayu Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya
Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidzul Qur'an Darul Falah Singaraja, KH Syaerozi Bilal Ilyas menjelaskan kegiatan Haul Al Magfurlah KH Bilal Ilyas dilaksanakan setiap tahun sekali. Untuk tahun ini kegiatannya diisi dengan Halaqoh Kebangsaan TNi dan Polri. Hal ini sebagai bentuk sinergi antara TNI dan Polri bersama pondok pesantren untuk kebangkitan perekonomian umat.
Kegiatan halaqoh juga meliput kegiatan bakti sosial (baksos) diantaranya memberikan santunan kepada anak yatim, kaum dhuafa dan banyak kegiatan sosial lainnya. Malam harinya, lanjut KH Syaerozi, dilaksanakan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW yang dipusatkan di lapangan Ponpes Tahfidzul Qur'an Darul Falah Singaraja.
."Kami mengucapkan terima kasih kepada Habib Luthfi yang selalu hadir. Ucapan terima kasih juga kepada TNI dan Polri serta seluruh masyarakat Indramayu,"pungkas kiai kharismatik kepada Radar Indramayu. (dun)
BACA JUGA:Tukang Ojek dan Sopir Angkot Ikuti Coaching Clinic and Safety Riding
BACA JUGA:Hasil Drawing Piala Dunia U-17, Lawan-lawan Indonesia Cukup Kuat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: