347 Jemaah Haji Kloter 15 Jabar Diberangkatkan dari BIJB Kertajati

347 Jemaah Haji Kloter 15 Jabar Diberangkatkan dari BIJB Kertajati

347 jemaah haji Jawa Barat (Jabar) dari Kelompok Terbang (Kloter) 15 Embarkasi Kertajati, diberangkatkan dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Senin dini hari, 12, Juni 2023.-ist-RADAR INDRAMAYU

MAJALENGKA, RADARINDRAMAYU.ID - Sebanyak 347 jemaah haji Jawa Barat (Jabar) dari Kelompok Terbang (Kloter) 15 Embarkasi Kertajati, diberangkatkan dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Senin dini hari, 12, Juni 2023.

Ketua Kloter 15 Jawa Barat, Lilis Sulastri menyampaikan, pemberangkatan gelombang kedua ini, langsung menuju Jeddah, Arab Saudi.

"Total manifes adalah sebanyak 374 jemaah. Terdiri dari 366 jemaah dan petugas 8 orang," kata ketua kloter melalui publikasi video yang diterima radarindramayu.id, Senin, 12, Juni 2023.

Dijelaskan bahwa di Kloter 15 KJT terdapat sedikitnya 50 orang jemaah dengan risiko tinggi yang memerlukan perhatian ekstra. Kebanyakan memiliki riwayat hipertensi.

BACA JUGA:Kelompok Motor Bawa Sajam, Tawuran Di Jalur Pantura

BACA JUGA:Dinilai Berhasil, Jokowi Sematkan Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wirakarya kepada Bupati Nina

Oleh karena itu, pihaknya memohon doa agar perjalanan ini dilancarkan dan sampai ke Arab Saudi serta menjalani Ibadah Haji dengan lancar.

Sebelum menuju ke Bandara Kertajati, jemaah Kloter 15 sudah lebih dahulu melaksanakan pelepasan di Embarkasi Asrama Haji Indramayu yang dilepas Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Indramayu, H Moh Mulyadi.

"Sebagai ketua kloter mohon didoakan agar mendapatkan kelancaran dalam perjalanan ke Jeddah," tukasnya.

Seperti diketahui, Bandara Kertajati Majalengka dan Asrama Haji Indramayu untuk tahun ini menjadi pertama kalinya digunakan dalam layanan ibadah haji.

BACA JUGA:Mitigasi Potensi Kerawanan Pemilu, Bawaslu dan Polres Indramayu Optimalkan Sentra Gakkumdu

BACA JUGA:Bupati Nina Kunjungi Perkampungan Nagari Adat Sijunjung Sumatera Barata

Jemaah haji Provinsi Jawa Barat yang berasal dari 5 daerah yakni, Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Indramayu, Kuningan, Majalengka, Sumedang dan Subang (Ciayumajakuningsusu), menggunakan bandara ini untuk ke tanah suci.

Sementara untuk layanan penerbangan menggunakan Saudi Arabia Airlines yang terbang rutin dan langsung setiap hari atau long haul dari Kertajati ke Jeddah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: