Cicil Mulai 216 Ribuan, Berikut Tabel Lengkap Pinjaman KUR BRI 100 Juta Lengkap dengan Tenor 5 Tahun

pinjaman kur bri 100 juta-bri @radarindramayu-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID- Program pinjaman dari Kredit Usaha Rakyat di tahun 2025 semakin diminati oleh berbagai lapisan masyarakat.
Bank Rakyat Indonesia atau BRI kini menghadirkan solusi bagi para pelaku usaha yang sedang mencari pinjaman untuk modal usaha.
Program KUR BRI di tahun 2025 menjadi salah satu program pinjaman yang cukup mendapatkan perhatian dari masyarakat.
Salah satu pinjaman yang sering ditanyakan para pelaku usaha yaitu berupa pinjaman KUR BRI 100 juta.
BACA JUGA:Cuma Buka HP Dan Mainin Aplikasinya Saja, Kamu Bisa Klaim Saldo DANA Gratis Bisa Sampai Rp50.000!
Program pinjaman KUR dari BRI rupanya tidak memiliki satu jenis pinjaman saja, Ada beberapa pilihan yang disesuaikan dengan kebutuhan pelaku usaha di lapangan.
Salah satu jenisnya adalah KUR Super Mikro, yang cocok buat mereka yang baru mulai usaha atau masih dalam skala pemula.
Di sini, kamu bisa ajukan pinjaman sampai Rp10 juta, dan kabar baiknya, bunga yang dikenakan super ringan cuma 3 persen per tahun.
Kalau kebutuhan modal usaha sudah mulai naik, bisa mencoba plafon pinjaman diatasnya yaitu KUR Mikro.
Di jenis ini, dana pinjaman KUR yang bisa diajukan berkisar antara Rp10 juta sampai Rp100 juta.
Bunganya tidak flat melainkan bertahap, sehingga untuk para pelaku usaha yang baru pertama kali ngajuin, biasanya akandikasih bunga lebih rendah, lalu akan menyesuaikan di pengajuan berikutnya mulai dari 6 persen hingga 9 persen per tahun.
Nah, buat yang usahanya udah jalan dan butuh suntikan modal besar, tersedia juga pilihan KUR Kecil.
KUR ini ditujukan untuk pelaku usaha yang sudah masa tahap berkembang dan ingin mengajkukan pinjaman dengan nominal yang besar yakni 100 juta hingga 500 juta maksimalnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: