Dinilai Berhasil, Jokowi Sematkan Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wirakarya kepada Bupati Nina

Dinilai Berhasil, Jokowi Sematkan Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wirakarya kepada Bupati Nina

SATYALANCANA WIRAKARYA_Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo melalui Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo memberikan penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wirakarya kepada Bupati Hj Nina Agustina SH MH CRA.-Adun Sastra-RADAR INDRAMAYU

PADANG, RADARINDRAMAYU.ID - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo melalui Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo memberikan penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wirakarya kepada Bupati Hj Nina Agustina SH MH CRA.

Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wirakarya tersebut diserahkan pada puncak kegiatan Pekan Nasional (Penas) Petani Nelayan Indonesia ke-XVI 2023 di Lapangan Udara Lanud Sutan Sjahrir Jalan Prof Dr Hamka Tarupuk Tabing Kota Tengah Padang, Sabtu (10/06/2023).

"Bupati perempuan yang diusung PDI Perjuangan ini dinilai berhasil dalam bidang pertanian. Ia sangat serius dan sukses meningkatkan produktivitas pertanian serta pemantapan keseterdiaan pangan di Indramayu,"jelas Kepala Dinas Pertahanan Pangan dan Pertanian  Kabupaten Indramayu Muhammad Ikbal kepada Radar Indramayu usai mendampingi Bupati Nina menerima penghargaan di bidang pertanian.

Ikbal menjelaskan, selain itu Kabupaten Indramayu di bawah kepemimpinan Bupati Nina itu mampu meningkatkan produktivitas pertanian. Juga di bawah tangan dinginnya, Kota Mangga merupakan salah satu daerah lumbung padi tingkat nasional.

BACA JUGA:Mitigasi Potensi Kerawanan Pemilu, Bawaslu dan Polres Indramayu Optimalkan Sentra Gakkumdu

BACA JUGA:Bupati Nina Kunjungi Perkampungan Nagari Adat Sijunjung Sumatera Barata

"Kabupaten Indramayu merupakan  daerah yang dijadikan andalan oleh Indonesia. Yakni sebagai lumbung padi nasional guna memenuhi kebutuhan pangan bagi seluruh masyarakat Indonesia,"imbuhnya.

Menurutnya, Indramayu juga melalui korporasi pertanian, gabungan kelompok usaha tani padi dan pembangunan pusat pangan (Puspa) yang tersebar di 31 kecamatan. Sehingga mampu meningkatkan produksi padi, sebagai salah satu lumbung padi nasional dan meningkatkan ketahanan pangan masyarakat.

Hal itu yang menjadi alasan mendasar bagi putri dari mantan Kapolri Jenderal (Purn) H Da'i Bachtiar dan Hj Ida Yulianti, meraih penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wirakarya.

Masih menurut Ikbal,  penghargaan tertinggi di bidang pertanian itu tertuang dalam surat undangan dari Presiden RI  Jokowi. Undangan dengan nomor surat R.04/TU.020/m/06/2023 yang ditanda tangani Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

BACA JUGA:Kapolres Minta Korban TPPO Tidak Takut Melapor, Hadirkan Tim Dokter dan Psikolog ke Rumah Korban

BACA JUGA:Menag Bertemu Dubes Arab Saudi Bahas Keterlambatan Saudia Airlines

"Isi surat undangan itu menerangkan bahwa Bupati Nina berhak menerima penghargaan atas prestasi dalam bidang pertanian. Pemberian penghargaan tersebut berupa tanda kehormatan Satyalancana Wirakarya.

Juga Bupati Nina yang juga Ketua Bidang Bagian Hukum DPP PDI Perjuamg dinilai berpreastasi dalam bidang pertanian. Bahkan sebagai salah satu daerah lumbung padi nasional yang mampu membantu ketahanan pangan di seluruh Indonesia,"pungkasnya. (dun)

BACA JUGA:Berhasil Dibidang Pertanian, Bupati Nina Diganjar Penghargaan oleh Presiden Jokowi

BACA JUGA:Tingkatkan Pelayanan, Pesan Tiket KA Mulai 10 Juni Bisa H-45 dan Mulai 1 Juli Bisa H-90

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: