Ono Surono: PDIP Canangkan Program 500 Juta untuk Desa di Jawa Barat

Ono Surono: PDIP Canangkan Program 500 Juta untuk Desa di Jawa Barat

Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono--

Sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat, Ono mempunyai program Jabar Bangkit 2024 dan sepakat dengan kuwu-kuwu untuk mengalokasikan bantuan keuangan kepada desa di seluruh Jawa Barat sebesar Rp. 500.000.000 (lima ratus juta) tiap tahunnya. 

“Sangatlah tepat bila bantuan keuangan desa ditambah menjadi 500 juta. Supaya desa bisa membangun lebih banyak lagi dan dapat menyelesaikan masalah rakyat. Saya masukkan program 500 Juta dalam Jabar Bangkit 2024 sebagai program PDI Perjuangan dan Calon Gubernur Jawa Barat  2024,’jelasnya. 

“Bila jumlah desa di Jawa Barat sebanyak 5.957 maka hanya perlu disiapkan anggaran kira-kira sebesar 3 Trilyun dan itu kurang dari 10 persen APBD Jawa Barat,”pungkas pria kelahiran Kabupaten Indramayu seraya menyampaikan jika desa kuat, maka Indonesia mampu berdiri di atas kaki sendiri! Itulah Indonesia maju yang berdaulat. (rls) 

BACA JUGA:Wow Keren, Penampakan Waduk Darma yang Bikin Gubernur Ridwan Kamil Bangga

BACA JUGA:Muhammad Sabil guru SMK Telkom Cirebon tidak dikeluarkan dari Dapodik, Begini Penjelasannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: