Ngeri! Bahu Jalan di Munjul Amblas Polsek Majalengka Kota Pasang Police Line

Ngeri! Bahu Jalan di Munjul Amblas Polsek Majalengka Kota Pasang Police Line

Polisi memasang Police Line di lokasi jalan yang amblas.--

MAJALENGKA, RADARINDRAMAYU.ID -Bahu Jalan Lingkungan Munjul, Kelurahan Munjul, Kabupaten Majalengka mengalami amblas atau longsor.

Bahu jalan yang longsor atau amblas sepanjang 3 hingga 4 meter tersebut merupakan akses jalan yang menghubungkan jalan lingkungan munjul ke lingkungan Pataking. Longsor atau amblasnya bahu jalan tersebut diakibatkan curah hujan yang turun setiap hari.

Mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, Polsek Majalengka Kota memasang garis polisi (Police Line) di lokasi tersebut.

"Pemasangan Police Line ini sebagai upaya mencegah jatuhnya korban jiwa khususnya para pengguna kendaraan bermotor.

BACA JUGA:Begini Awal Mula Terbongkarnya Dugaan Ajaran Menyimpang Kelompok SFL

BACA JUGA:Akhirnya Impian Ivan Gunawan Bangun Masjid di Uganda Terwujud, Kini Diresmikan

Saya ajak Babinsa dan juga pihak Kelurahan setempat untuk sama-sama memasang Police Line di bahu jalan yang longsor ini,"ujar anggota Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Bripka Agus Gusmayadi.

Bripka Agus mengimbau masyarakat pengendara kendaraan bermotor untuk lebih berhati-hati jika melintas wilayah tersebut.

"Kalau sudah ada garis Polisi seperti ini, tentunya pengendara bisa lebih hati-hati disaat melintas”tuturnya.

BACA JUGA:Marselino Ferdinan ke Luar Negeri, Egy dan Witan Malah Kembali

BACA JUGA:Ini Tanggapan MUI Haurgeulis Soal Ajaran Sesat Berkedok Pengobatan Alternatif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: