Apakah Bayi Akan Masuk Angin jika Dimandikan di Malam Hari? Mitos Atau Fakta

Apakah Bayi Akan Masuk Angin jika Dimandikan di Malam Hari? Mitos Atau Fakta

ilustrasi--

RADARINDRAMAYU.ID - Biasanya karena cuaca panas, bayi mudah berkeringat dan membuat tidurnya tidak nyenyak. Akan tetapi apakah bayi boleh dimandikan di malam hari?

Orang banyak beranggapan bahwa mandi di malam hari dapat membuat bayi masuk angin. Faktanya: mandi malam hari dengan air hangat membuat bayi nyaman serta rileks sehingga tidurnya menjadi lebih nyenyak.

Saat memandikan anak pastikan dulu suhu air cukup hangat sekitar 38 derajat celcius, sebelum meletakan bayi di dalam bak air.

Pastikan juga ia tidak merasa kedinginan setelah mandi, kenakan pakaian yang hangat dan nyaman agar tidurnya nyenyak.

BACA JUGA:Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022 : Malam Ini Ada Duel Seru Kroasia vs Argentina

Selain itu juga dapat mengatur berat badan normal serta membantu memperkuat tubuh dalam menangkal infeksi kuman.

Penting juga untuk memastikan bahwa bayi tidak terlalu lelah, mengantuk, atau lapar. Jika bayi rewel, Mama mungkin akan mengalami kesulitan untuk memandikannya.

Memandikan bayi di malam hari bisa menjadi rutinitas waktu tidur yang menenangkan. Mama bisa menyiapkan mandi air hangat dan memijat ringan tubuhnya.

Jika bayi tidak tidur nyenyak, mandi yang menenangkan dapat membantunya rileks dan tidur lebih nyenyak.

BACA JUGA:Tutup Akhir Tahun dengan Prestasi, Yamaha Fazzio Hybrid – Connected Jadi Pemenang Good Design Indonesia Award

Tidak ada aturan seberapa sering Mama boleh memandikan bayi di malam hari. Namun jika kondisi bayi sedang tidak fit, Mama dapat melewati ritual ini.

Mandi malam hari dapat diganti dengan membersihkan badannya dengan lap hangat.

Rutinitas membantu mengatur pola pikir dan membentuk pola tidur yang ideal.

Ini juga dapat membantu si Kecil agar terbiasa dengan jam dan pola tidur yang teratur sehingga jadi lebih mudah tidur.

BACA JUGA:Yamaha Motor Hadirkan Gagasan Visi Safety “Jin-Ki Kanno dan Jin-Ki Anzen” Meningkatkan Keselamatan Berkendara

Berikut beberapa rutinitas yang dapat Mama lakukan bersama bayi:

- mandi air hangat sebelum tidur,
- pijat ringan. Pastikan Mama tidak memijatnya sesaat setelah makan. Selain membuat bayi nyaman, pijat juga menjadi sarana bonding dengan bayi,
- membacakan cerita atau bernyanyi.

Demikian informasi Apakah Bayi Akan Masuk Angin jika Dimandikan di Malam Hari? Mitos Atau Fakta.

BACA JUGA:Gara-gara Mabuk, Pelaku Cabul di Bus Ditangkap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: