Helat Turnamen Bola Voli Pasir Bupati Cup

Helat Turnamen Bola Voli Pasir Bupati Cup

BOLA PERTAMA: Ketua Panitia Hari Jadi ke-495 Kabupaten Indramayu Dr Ir H Ady Setiawan membuka turnamen voli pasir di sport center Indramayu, belum lama ini. --

Radarindramayu.id, INDRAMAYU- Ketua panitia Hari Jadi Indramayu ke 495 Dr Ir H Ady Setiawan SH MH MT membuka turnamen bola voli pasir di Lapangan Bola Voli Pasir Sport Centre Indramayu, Senin (3/10).

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparra) Kabupaten Indramayu, Ketua KONI Indramayu dan PBUSI Jawa Barat dan PBUSI Indramayu.

Dalam sambutannya, Ady Setiawan mengatakan, rangkaian turnamen bola voli pasir Bupati Cup menjadi satu agenda dalam memeriahkan Hari Jadi Indramayu.

Turnamen bola voli ini, lanjut Ady sebagai sarana mencari talenta bakat atlet-atlet voli di Kabupaten Indramayu yang terbaik, dan pada  momentum Hari Jadi Indramayu ke-495 ini sebagai jalan untuk  mencetak atlet voli pasir  yang mumpuni.

BACA JUGA:Pelatihan Digital Leadership Academy, Tingkatkan Pemahaman Inovasi Digital

“Kita harapkan bisa merutinkan kegiatan seperti ini sehingga atlet Indramayu siap dalam mengikuti ajang ajang kompetisi olahraga lainnya, kegiatam ini bisa berjalan baik dan lancar,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Turnamen Voli Pasir Bupati Cup Karsono mengatakan, kegiatan ini memiliki tujuan sebagai ajang latihan para atlet bola voli Indramayu untuk mengikuti kejuaraan nasional (kejurnas)

“Turnamen bola voli pasir Bupati Cup ini sebagai momentum untuk menatap Porprov Jawa Barat yang akan dilangsungkan di Kabupaten Subang pada 12 sampai dengan 19 November 2022,” ungkap Karsono.

Dijelaskan Karsono, turnamen yang akan berlangsung hingga 5 Oktober 2022 ini diikuti sebanyak 13 tim putra dan 12 tim putri dari klub-klub bola voli di Jawa Barat.

BACA JUGA:Hasil Liga Champions : Bayern Muenchen Berpesta, Barcelona Merana

“Semoga tim dapat bertanding secara sportif sesuai dengan tema yaitu jaga sportivitas dan semangat fair play, dan junjung tinggi sportivitas dan raih kemenangan. Dan, turnamen ini diharapkan dapat terselenggara dengan lancar, sukses sebagai bagian dalam mewujudkan Indramayu Bermartabat,” ujarnya.

BACA JUGA:Longsor Terjadi di Desa Margajaya, Dua Rumah Tertimpa Material dan Rusak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: