Ahmad Bustomi Tolak Sebut Pemain Diaspora Sebagai Pemain Naturalisasi, 'Mereka Tetap Pemain Indonesia'

Ahmad Bustomi Tolak Sebut Pemain Diaspora Sebagai Pemain Naturalisasi, 'Mereka Tetap Pemain Indonesia'

Ahmad Bustomi Tolak Sebut Pemain Diaspora Sebagai Pemain Naturalisasi, 'Mereka Tetap Pemain Indonesia'-ss detik.com-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Mantan gelandang Timnas Indonesia, Ahmad Bustomi beri pandangan tegas soal pemain diaspora yang disebut pemain naturalisasi!

Belakangan ini, memang sering terjadi perseteruan tentang kesetujuan pemain naturalisasi untuk membela Timnas Indonesia.

Dimana banyak oknum yang memprotes kebijakan untuk mengerahkan pemain naturalisasi atau pemain diaspora untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, karena dinilai tidak mengembangkan pemain lokal.

Oleh karena itu, salah satu mantan pemain gelandang Timnas Indonesia yakni Ahmad Bustomi, menyampaikan pandangan tegasnya soal pemain diaspora yang dinaturalisasi.

BACA JUGA:WADUH! Sumpah WNI Kevin Diks Ditunda, Bentrok dengan Jadwal Pertandingan FC Copenhagen

Mereka Bukan Orang Asing!

Dilansir dari Bola.com, Ahmad Bustomi mengatakan bahwa seluruh pemain diaspora yang dinaturalisasi untuk bermain dengan Timnas indonesia, bukanlah orang asing.

Dimana menurut mantan gelandang Timnas Indonesia tersebut, ia menyebut pemain diaspora tersebut sebagai pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri.

“Saya tidak menyebut pemain naturalisasi. Mereka pemain Indonesia yang berkarir di luar negeri. Kalau ilegal, pasti tidak boleh membela Indonesia,” ujar Bustomi.

BACA JUGA:Taman Kehati, Pusat Pelestarian Lingkungan di Jantung Kota

Selain itu, Bustomi juga menekankan sebesar apa dampak pemain naturalisasi ini baik untuk Timnas Indonesia maupun Sepak Bola Indonesia.

Menurutnya, kondisi mental, permainan, hingga cara negara lain melihat Indonesia sekarang telah berubah secara drastis.

“Sekarang, negara lain tidak memandang Indonesia dengan sebelah mata,” ungkap Bustomi.

Dimana ini memang terbukti berkat efek positif di kualifikasi Piala Dunia beberapa waktu lalu, ketika Timnas Indonesia sukses hadapi tim besar seperti Arab Saudi dan Australia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: