Masyarakat Tanjungkerta Siap Menangkan Nina -Tobroni

Masyarakat Tanjungkerta Siap Menangkan  Nina -Tobroni

DUKUNGAN PENUH _ Sejumlah tokoh dan masyarakat Desa Tanjungkerta Kecamatan Kroya siap menangkan Cabup Nina, Selasa 08 Oktober 2024 pada pesta Adat Ngunjung di desa setempat-Anang Syahroni-RADAR INDRAMAYU

KROYA, INDRAMAYU ID - Calon Bupati Indramayu, Nina Agustina intens melakukan kegiatan kampanye di sejumlah desa di Kabupaten Indramayu. Kali ini pasangan calon (paslon) dengan nomor urut tiga (3) mendatangi masyarakat di Kecamatan Kroya dan Kecamatan Gabuswetan, Selasa, 08 Oktober 2024.

Pantauan Radar Indramayu di lapangan, kedatangan Calon Bupati Nina, didampingi Mantan Bupati H Supendi, dan sejumlah tim relawan kemenangan Paslon Nina-Tobroni, mendapat sambutan yang luar biasa dari ribuan masyarakat di Desa Tanjungkerta, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu.

Mereka (warga, red) sedang menggelar Pesta Adat Ngunjung di Kibuyut Arem yang lokasinya berada di tengah persawahan desa setempat. Saking antusiasnya, warga pun saling berebut untuk minta foto dengan sang idolanya yang akan dipilih pada Pilkada 27 November 2024 mendatang.

Sejumlah tokoh masyarakat Desa Tanjungkerta menyambut kedatangan Cabup Nina, adalah H Supardi, H Iming, Nardi dan lainnya. Mereka (tokoh masyarakat, red) sepakat untuk mendukung Cabup Nina pada Pilkada yang tinggal beberapa mijggu lagi.

BACA JUGA:Kevin Diks Berikan Kode OTW Jakarta Dalam Waktu Dekat? PSSI: Lihat Nanti

"Ibu Nina sudah terbukti membangun Indramayu. Kami bersama masyarakat siap memenangkan Paslon Nina-Tobroni,"jelas H. Iming, di hadapan Cabup Nina yang menghadiri pesta adat ngunjung di Kibuyut Arem.

H Iming menjelaskan, dukungannya kepada Cabup Nina itu cukup beralasan, selain dari petahana juga ia sudah terbukti membangun Indramayu. Sedangkan cabup lainnya baru akan membangun Indramayu."Buat apa kita memilih cabup yang belum perkiprah. Ibu Nina sudah terbukti dan sukses membangun Indramayu,"tegasnya seraya mengajak kepada seluruh masyarakat di Desa Tanjungkerta Kecamatan Kroya supaya memilih Paslon Nina-Tobroni nomor urut tiga (3).

Sementara itu Cabup Nina menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Kroya dan Gabuswetan, atas dukungannya selama ini.  Untuk membangun Indramayu, dirinya tidak bisa sendirian tapi perlu dukungan semua pihak."Mari kita bersama_sama untuk melanjutkan pembangunan di Indramayu. Siapa lagi kalau bukan kita sendiri,"ajak Cabup Nina. (han/oni)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: