Mees Hilgers Ingin Bawa Indonesia Lolos ke Piala Dunia, Bek 121 Miliar FC Twente Siap Jalani Naturalisasi

Mees Hilgers Ingin Bawa Indonesia Lolos ke Piala Dunia, Bek 121 Miliar FC Twente Siap Jalani Naturalisasi

Pemain FC Twente, Mees Hilgers siap menjalani naturalisasi dan bergabung dengan Timnas Indonesia untuk berusaha lolos ke Piala Dunia.-FC Twente-radarindramayu.id

Dia mengaku, sudah punya keinginan sejak lama. Apalagi banyak keluarganya yang berasal dari Indonesia.

"Ya aku memilih bermain untuk Indonesia. Lebih tepatnya, aku sudah memutuskan. Aku sangat bangga saat ini. Aku sulit menjelaskannya," beber dia.

BACA JUGA:Kemeriahan Maulid Nabi dalam Bingkai ISMAIN Bersholawat

BACA JUGA:Update Peringkat FIFA Indonesia Usai Imbang Lawan Arab Saudi, Skuad Garuda Naik 3 Strip

Dalam perjalanan hidupnya, budaya dan makanan Indonesia bukan hal yang asing. Sebab, dirinya memiliki 9 paman dan bibi yang berasal dari Indonesia.

Sayangnya, kakek dan nenek Mees sudah meninggal dunia dan tidak bisa menyaksikan dirinya berkarir untuk Tim Nasional Indonesia.

"Aku dibesarkan dengan pengaruh budaya Indonesia dan makanannya. Keluarga orang Indonesia. Tentu saja, aku juga punya keluarga orang Belanda," tuturnya

Diceritakan Mees, dirinya berasal dari Amersfoot, dan di sana keluarga dari Indonesia tinggal.

BACA JUGA:KPU Indramayu Kembalikan Persyaratan 3 Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati

BACA JUGA:Media Arab Akui Timnas Indonesia Paling Berkembang di ASIA, Usai Dapat Hasil Imbang! 'Mereka Berbahaya'

Pastinya, seluruh keluarga sudah menunggu momen dirinya membela Timnas Indonesi dan sekarang hal itu akhirnya terjadi.

"Sudah lama aku ingin melakukan hal ini, tetapi keadaannya tidak memungkinkan. Aku sangat sibuk dengan Twente. Jadi aku tidak terlalu memikirkan timnas," ungkapnya.

Sekarang, Mees mengaku, sudah memutuskan dan semua orang sangat bangga. Apalagi, ini adalah keinginan sejak lama.

Sejak bermain di U-19 Twente, Indonesia sudah mulai menghubungi Mees. Salah satunya lewat agen pemain saat itu yakni Fardy Bachdim.

BACA JUGA:Media Arab Soroti Perkembangan Timnas Indonesia yang Berhasil Gagalkan Poin Arab, 'Ini Menyiksa Kami'

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: