KPU Gencar Sosialisasi ke Penyandang Disabilitas

KPU Gencar Sosialisasi ke Penyandang Disabilitas

SOSIALISASI: KPU Kabupaten Indramayu melakukan sosialisasi Pilkada kepada penyandang disabilitas di SLB Pahlawan, belum lama ini. -istimewa-RADAR INDRAMAYU

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID -Untuk meningkatkan angka partisipasi masyarakat pada Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Indramayu, KPU Kabupaten Indramayu gencar melaksanakan sosialisasi Pilkada ke setiap kelompok masyarakat. Salah satunya kepada penyandang disabilitas.

“Semua segmen lapisan masyarakat kita sosialisasikan termasuk ke warga penyandang disabilitas yang ada di Kabupaten Indramayu," ucap Kadiv SDM, Parmas, dan Sosialisasi KPU Indramayu Munawaroh, Rabu (5/9).

Dikatakan Munawaroh, KPU Indramayu sebelumnya telah melaksanakan sosialisasi Pilkada kepada penyandang disabilitas yang berlokasi di SLB Pahlawan, dan akan kembali dilakukan sosialisasi ke Gerkatin.

“Untuk lokasi di Gerkatin masih kita agendakan kemungkinan setelah pengundian nomor urut agar sekalian memperkenalkan paslon,” ujarnya.

BACA JUGA:Pundit Amerika Sebut Indonesia dan Bahrain Jadi Masalah Serius di Grup C Kualifikasi Piala Dunia, Arab Saudi?

Dijelaskan Munawaroh, sosialisasi Pilkada ke penyendang disabilitas oleh KPU Kabupaten Indramayu untuk memastikan semua warga negara memiliki hak yang sama.

Yakni, memberikan perlakuan yang sama terutama bagi warga yang telah memiliki hak suara di kontestasi Pilkada Indramayu 2024.

“Kami pastikan semua diperlakukan sama, kami pun masih lakukan sosialisasi ke setiap pelosok desa, sehingga target 70 persen parmas Pilkada Indramayu 2024 ini bisa tercapai,” kata Munawaroh. (oni)

BACA JUGA:Dibangun Jembatan Sumbermulya Akses Pertanian Makin Lancar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: