Pemkab Indramayu Mulai Rancang RPJPD 2025- 2045

BAHAS: Pemerintah Kabupaten Indramayu menggelar rapat untuk merancang RPJMD atau RPJPD tahun 2025-2045, kemarin.-istimewa-RADAR INDRAMAYU
Dijelaskan Iin, rumusan mengenai keadaan atau kondisi Kabupaten Indramayu yang diinginkan pada tahun 2045 sebagai hasil pembangunan selama 20 tahun ke depan dilakukan dengan mempertimbangkan potensi, capaian pembangunan dan isu strategis Kabupaten Indramayu saat ini.
“Rumusan kondisi tersebut diharapkan dapat menjadi perekat bagi semua pemangku kepentingan untuk bersama-sama mewujudkannya serta pada tahun 2045 Kabupaten Indramayu memiliki visi Indramayu Maju, Berdaya Saing dan Berkelanjutan,” ujarnya.
BACA JUGA:Ribuan Santri dan Warga Mengiringi Pemakaman KH Buya Syakur Yasin
BACA JUGA:Bupati Nina Bersama Forkopimda Tiba di Rumah Duka Buya Syakur Yasin
Iin juga menjabarkan rencana arah kebijakan dan sasaran pokok dari rumusan kerangka kerja dalam melaksanakan misi Kabupaten Indramayu Tahun 2025-2045.
Adapun misi dari RPJMD tahun 2045, yakni menguatkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih, mengembangkan sumber daya manusia yang berkarakter, budi pekerti dan berdaya saing.
“Mengembangkan potensi unggulan daerah untuk mewujudkan ekonomi kerakyatan yang adil dan merata, meningkatkan layanan infrastruktur yang berkualitas, dan mewujudkan pemanfaatan ruang dan lingkungan hidup yang berkelanjutan,” kata Iin. (oni/rls)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: