Kirim Bantuan Kemanusiaan, Presiden Jokowi: Indonesia akan Terus Bersama Perjuangan Bangsa Palestina

Kirim Bantuan Kemanusiaan, Presiden Jokowi: Indonesia akan Terus Bersama Perjuangan Bangsa Palestina

Presiden RI Joko Widodo didampingi Menhan Prabowo Subianto, Menlu Retno Marsudi dan sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju melepas bantuan kemanusiaan Indonesia untuk Palestina.-IST-

 

JAKARTA, RADARINDRMAYU.ID - Presiden Joko Widodo telah mengirimkan bantuan kemanusiaan dari Indonesia untuk Palestina di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Sabtu (4/11/2023). 

Bantuan seberat 51,5 ton yang diangkut dengan tiga pesawat tersebut berisi berbagai barang logistik yang telah disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di Gaza.

"Alhamdulillah pada pagi hari ini bantuan Indonesia untuk rakyat Palestina akan segera diberangkatkan menuju Bandara El Arish di Mesir, kemudian akan diteruskan dan disalurkan ke Gaza," ujar Presiden.

Presiden mengungkapkan bahwa bantuan tahap pertama ini berasal dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha. Beliau juga menyatakan bahwa persiapan untuk bantuan selanjutnya sedang dilakukan oleh pemerintah.

BACA JUGA:Kunjungan Presiden di IKN, Dirut PLN Siap Penuhi Kebutuhan Listrik Dari Energi Bersih

"Selanjutnya kita harapkan akan semakin banyak bantuan-bantuan dari masyarakat dan dunia usaha," tambah Presiden.

Menurut Presiden, bantuan kemanusiaan ini adalah bentuk konkret dari solidaritas dan kepedulian bangsa Indonesia terhadap kemanusiaan. Beliau kembali menekankan bahwa tragedi kemanusiaan yang terjadi di Gaza adalah sesuatu yang tidak dapat diterima dan harus segera diakhiri.

"Saya ingin menekankan kembali bahwa Indonesia akan terus bersama perjuangan bangsa Palestina," tegas Presiden.

Di tempat yang sama, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan, TNI siap mengirmkan kapal rumah sakit untuk di Gaza, Palestina. Kapal tersebut akan dikerahkan untuk membantu pengobatan korban serangan Israel di daerah konflik tersebut. 

BACA JUGA:1.657 Calon P3K Ikrar Bersama, Siap Tegak Lurus ke Bupati Nina

"TNI juga siap mengirim kapal rumah sakit, kapal rumah sakit untuk standby di sana, memberikan bantuan yang lebih banyak," kata Prabowo di sela kegiatan melepas bantuan kemanusiaan untuk Gaza Palestina. 

Prabowo mengatakan, pemerintah terus berkoordinasi dengan pihak Dubes Mesir dan Dubes Palestina untuk pengiriman bantuan selanjutnya. Kemudian, ia juga memastikan bahwa TNI akan mengirimkan rumah sakit TNI untuk menerima pasien Palestina. 

"Kita membuka semua rumah sakit TNI untuk siap menerima pasien-pasien dari Palestina. Ini sudah kita sampaikan, karena ini kita akan berkoordinasi dengan pihak-pihak yang berkuasa di situ, terutama Mesir mungkin dan negara-negara lain untuk memungkinkan korban-korban yang bisa kita evakuasi," kata Prabowo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: