Korban Tenggelam di Sungai Cipelang Ditemukan, Tersangkut di Pintu Air Sitolop

Korban Tenggelam di Sungai Cipelang Ditemukan, Tersangkut di Pintu Air Sitolop

DITEMUKAN: Tim gabungan bersama warga melakukan pencarian jasad KAS (28) yang tenggelam di Sungai Cipelang. Jasad korban akhirnya ditemukan, Selasa malam (25/7), sekitar pukul 23.30 WIB.-Anang Syahroni-RADAR INDRAMAYU

TUKDANA, RADARINDRAMAYU.ID -Jasad KAS (28), warga Desa Karangkerta Desa Tukdana yang hanyut di Sungai Cipelang Kecamatan Tukdana akhirnya ditemukan warga tersangkut di Pintu Air Sitolop Desa Rancasari Kecamatan Bangodua, Selasa (25/7) malam.

Hal itu dibenarkan Kasi Trantibum Kecamatan Bangodua Darto SIP pada Radar Indramayu, Rabu (26/7).

Dikatakannya, jasad perempuan berinisial KAS ditemukan oleh warga yang sejak siang hari melakukan pencarian bersama tim gabungan dari BPBD, Tagana, dan Sat Polairud Polres Indramayu.

“Iya, jasad korban ditemukan sekitar jarak 1 kilometer dari titik korban hanyut dan tenggelam. Korban ditemukan sekitar pukul 20.30 WIB oleh warga yang sampai malam terus melakukan pencarian,” ujar Darto.

BACA JUGA:Profil Bojan Hodak, Pelatih Baru Persib Bandung

BACA JUGA:Tanggul Kali Cimanuk Longsor dan Jebol, Dewa Minta BBWS Segera Lakukan Penanganan

Dikatakannya, sejak pertama ditemukan oleh warga, jasad korban langsung dibawa oleh pihak keluarga dengan dikawal petugas dari Polsek Tukdana, Koramil Bangodua, dan dari Satpol PP Kecamatan Tukdana, yang kemudian jasad korban diserahkan untuk diurus pemakamannya.

“Kami berterimakasih kepada semua masyarakat di Kecamatan Tukdana khususnya di sepanjang aliran Sungai Cipelang yang sampai malam membantu melakukan pencarian jasad almarhum KAS,” tuturnya.

Diketahui sebelumnya, seorang perempuan berinisial KAS (28) tahun diduga hanyut terbawa arus Sungai Cipelang saat membersihkan diri seusai melakukan pekerjaan di sawah, Selasa (25/7) sekitar pukul 11.00 WIB.

Korban diduga hilang tenggelam di sungai karena pihak keluarga dan warga hanya melihat kendaraan sepada motor korban bersama sandal dan barang bawaanya berada di pinggiran Sungai Cipelang Blok Pilangkidang Desa Sukamulya Kecamatan Tukdana.  

BACA JUGA:Longsor Tanggul Cimanuk Parah,BBWS Cimancis Bakal Lakukan Perbaikan Darurat tapi Kuat

BACA JUGA:DPT Pemilu 2024, Kecamatan Indramayu Terbanyak, Pasekan Paling Sedikit

Petugas gabungan dari BPBD Indramayu, Tagana Indramayu, dan Sat Polairud  bersama warga terus melakukan pencarian hingga sore hari, namun jasad korban tidak berhasil ditemukan.

Akhirnya, jasad korban berhasil ditemukan berjarak kurang lebih 1 kilometer oleh warga yang masih terus melakukan pencarian hingga malam hari pukul 20.30 WIB, di pintu air Sitolop Desa Rancasari Kecamatan Bangodua. (oni)

BACA JUGA:Tambah Pengetahuan dan Wawasan, Mahasiswa Teknik Kimia UMS Kunjungi PT KPI Unit VI Balongan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: