Timnas Indonesia U-22 Dipastikan Lolos ke Semifinal, Usai Kalahkan Timor Leste 3-0
Timnas Indonesia U-22 Dipastikan Lolos ke Semifinal, Usai Kalahkan Timor Leste 3-0--
INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Timnas Indonesia U-22 dipastikan melaju ke babak semifinal sepakbola SEA Games 2023, usai meraih kemenangan ketiga beruntun dalam lanjutan babak Grup A SEA Games 2023.
Dalam pertandingan ketiga yang berlangsung Senin 8 Mei 2023, di National Stadium, Indonesia melumat Timor Leste U-22 dengan skor 3-0.
Pemain asal PSM Makasar, Muhammad Ramadhan Sananta membuka keran gol Garuda Muda di laga ini, menjelang babak pertama berakhir. Sundulannya menerima umpan Muhammad Fajar Fathurrachman, sukses menjebol gawang Timor Leste.
Sementara dua gol tambahan Indonesia dicetak oleh Muhammad Fajar Fatthurahman. Ia mencetak gol di menit ke-63 dan menit ke-75.
BACA JUGA:Industri Kerupuk Khas Indramayu Terus Menggeliat
BACA JUGA:PPKIB dan 7 CDPOB se-Jabar Bakal Gelar Unras, Tuntut Moratorium Pemekaran Dicabut
Laga terakhir Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi tuan rumah Kamboja pada tanggal 10 Mei 2023 dan sangat menentukan posisi akhir Indonesia, antara menjadi juara grup atau runner-up.
Timnas Indonesia U-22 sempat kesulitan mengatur ritme permainan di awal laga. Setiap kali mendapat ruang, para pemain justru memilih melepaskan tendangan-tendangan langsung.
Peluang pertama Indonesia diperoleh di menit ke-7. Dari proses serangan balik, M Ramadhan Sananta memberi umpan terobosan kepada M Fajar Fatturahman. Tembakan dari jarak dekatnya masih dapat dihentikan kiper Georgino.
Timor Leste yang tidak lebih dominan tetap bisa menginisiasi serangan beberapa kali. Mouzinho menjadi kreator utama dengan dua tembakannya sempat mengarah langsung ke gawang Indonesia.
BACA JUGA:Harbelnas, PLN Beri Promo Voucher Tambah Daya Listrik, Cuma Rp250 Ribu
Kebuntuan akhirnya pecah di menit ke-45. Berawal dari serangan di sayap kiri, Fajar melepas umpan silang yang akurat ke depan gawang. Sananta yang hanya dijaga satu pemain lawan dengan leluasa menyundul bola dan memasukkan ke gawang Timor Leste.
Keunggulan satu gol tidak membuat Indonesia berpuas diri. Marselino Ferdinand dkk masih terus memberikan ancaman ke Timor Leste.
Di babak kedua ini, Indonesia tidak lagi menerapkan tendangan-tendangan langsung. Skuad besutan Indra Sjafri ini mengandalkan bola-bola udara untuk mencapai kotak penalti lawan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: