Menteri BUMN Erick Thohir Pecat Direksi Pertamina

Menteri BUMN Erick Thohir Pecat Direksi Pertamina

CARI KORBAN: Anggota Polri dengan dibantu Unit Satwa K-9 melakukan pencarian korban di lokasi terdampak kebakaran Depo Pertamina di kawasan jalan Koramil, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara. FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS--

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Menteri BUMN Erick Thohir dan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk segera mencari solusi pasca kebakaran di Depo Pertamina Plumpang. Menurut Jokowi, kawasan TBBM Plumpang sangat berbahaya untuk ditinggali masyarakat .

“Kemudian yang kedua, saya sudah perintahkan kepada Menteri BUMN dan juga Gubernur DKI untuk segera mencari solusi dari kejadian yang terjadi di Plumpang,” ucap Jokowi saat meninjau tenda pengungsian di RPTRA Rasela, Rawabadak, Jakarta Utara, Minggu (5/3).

BACA JUGA:Cari Aman Menghindari Bahaya di Jalan Raya

BACA JUGA:Jelang Puasa Peternak Ayam Kampung Banjir Pesanan

Jokowi menyebut, kawasan Depo Pertamina Plumpang merupakan zona berbahaya. Sehingga sangat berbahaya untuk ditinggali penduduk.

“Terutama, karena ini zona yang bahaya. Tidak bisa lagi ditinggali, tetapi harus ada solusinya. Bisa saja Plumpangnya digeser ke reklamasi atau penduduknya yang digeser ke relokasi,” tegas Jokowi.

Namun, hal ini tentunya akan dilakukan pembahasan lebih lanjut oleh pihak-pihak terkait. “Nanti akan diputuskan oleh Pertamina dan Gubernur DKI. Tapi semuanya memang harus zona-zona berbahaya ini tidak hanya di sini saja, harus diaudit, harus dievaluasi semuanya karena menyangkut nyawa. Tadi saya sudah perintahkan semuanya,” pungkas Jokowi. (jpnn)

BACA JUGA:Wabup Pengganti Harus Seirama dengan Bupati, Ady Setiawan Dinilai Tepat Gantikan Lucky Hakim

BACA JUGA:Umrah Ramadhan Sepi Peminat, Ini Penyebabnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: