Tim Dokmaru Patrol, Sambangi Warga Yang Sakit

Tim Dokmaru Patrol, Sambangi Warga Yang Sakit

Tim Dokmaru Puskesmas Patrol dipimpin Kepala Puskesmas dr,Hj, Siti Rokayah, bersama Camat Patrol, Rusyad Nurdin, menyambangi rumah Casmana (40) penderita sakit pernafasan.--

Radarindramayu.id, INDRAMAYU - Pemerintah Kabupaten Indramayu, memberikan perhatian penuh membantu masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan. Melalui program Dokter Masuk Rumah (Dokmaru), warga yang menderita sakit dan tak bisa datang berobat ke Puskesmas atau rumah sakit bisa mendapatkan pelayanan dirumahnya.

Diantaranya Casmana (40) dan Vasiwrn warga Desa Sukahaji, Kecamatan Patrol. Casmana yang menderita sakit pernafasan dan Casiwen (49) penderita Kista dan Kanker Payudara, mendapatkan pelayanan kesehatan dari tim Dokmaru Puskesmas Patrol. Tim Dokmaru yang di pimpin langsung  Kepala Puskesmas Patrol dr Hj, Siti Rokayah, MM itu datang ke rumah mereka, bersama Camat Patrol, Rusyad Nurdin, SH serta Kuwu Sukahaji, H. Aan Supriyanto, Senin (4/7).

Siti Rokayah, mengatakan, layanan kesehatan kepada Casmana dan Casiwen, merupakan bentuk respon cepat membantu warga sakit yang membutuhkan pelayanan kesehatan.

" Setelah menerima laporan, kami langsung mendatangi pasien. Seperti yang kita lakukan kepada Bapak Casmana dan Ibu Casiwen tersebut," ujarnya.

BACA JUGA:Sidang Dewas KPK Bakal Tentukan Nasib Wakil Ketua KPK Lili Pintauli

Pasien, lanjut Siti langsung dilakukan pemeriksaan medis, kemudian diberikan obat. Jika dari hasil pemeriksaan, pasien perlu rujuk ke rumah sakit, pihaknya akan membawanya untuk menjalani perawatan medis.

" Memberikan pengobatan jemput bola ini dinamakan Dokmaru, program unggulan Ibu Bupati Indramayu, Hj, Nina Agustina. Ibu Bupati memberikan perhatian penuh kepada masyarakatnya yang mengalami sakit," paparnya.

Sementara Camat Patrol, Rusyad Nurdin, menammbahkan, memberikan layanan kesehatan pada masyarakat merupakan kewajiban Negara. Namun, Bupati Indramayu, Hi Nina Agustina dengan program Dokmaru, ingin layanan kesehatan tidak harus menunggu pasien dan dilakukan di Puskesmas atau rumah sakit saja, akan tetapi mendatangi langsung ke tempat kediamanya.

BACA JUGA:Timnas U-19 Diminta Jangan Remehkan Brunei Darussalam

" Ibu Bupati sangat peduli dan memperhatikan masyarakatnya yang sakit. Ibu Bupati ingin jika ada warga masyarakatnya yang sakit harus cepat ditangani dan diobati. Bahkan jemput bola mendatangi kerumah warga yang sakit. Dokmaru adalah program unggulan Bupati Indramayu, ibu Hj Nina Agustina, agar masyarakat bisa mendapatkan layanan kesehatan optimal dan maksimal," jelasnya.

Dalam kesempatan itu Camat Patrol menyalurkan bantuan sembako dari Bupati Indramayu Hj, Nina Agustina diberikan kepada Casmana dan Casiwen, di ikuti Kuwu Sukahaji, Aan Supriyanto memberikan bantuan secara pribadi.(kom)

BACA JUGA:Puan Maharani di Kota Cirebon: Saya memang ditugaskan. Ingat ya.







Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: