Markas GBR Digerebek Polresta Cirebon, Gangster Sedang Lakukan Ini, Ampun!

Markas GBR Digerebek Polresta Cirebon, Gangster Sedang Lakukan Ini, Ampun!

Markas GBR di wilayah timur Kabupaten Cirebon digerebek. -Dedi Haryadi-Radarindramayu.id

Radarindramayu.id, CIREBON - Markas GBR digerebek Polresta Cirebon. Penggerebekan ini, menindaklanjuti aksi kriminalitas jalanan yang terjadi akhir-akhir ini.

Kamis dini hari, 26, Mei 2022, markas GBR di Desa Karangwangun, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon digerebek Polresta Cirebon.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arief Budiman turun langsung saat markas GBR digerebek. Sejumlah orang pun turut diamankan, karena kedapatan sedang menenggak miras.

Saat penggerebekan, ada 7 anggota geng motor yang diamankan. Bahkan 2 diantaranya adalah perempuan. Mereka sedang pesta minuman keras oplosan.

BACA JUGA:Perkembangan dan Percepatan Digitalisasi Bagi Kemajuan Negara Berkembang

Polisi juga menemukan atribut geng motor GBR, juga senjata tajam yang disimpan di dalam rumah tersebut. Berikut dengan obat-obatan terlarang.

Mereka yang diamankan, akan dilakukan pemeriksaan intensif oleh Satreskoba Polresta Cirebon dan saat ini masih dalam penahanan.

Bahkan, diduga para kelompok geng motor yang masih berusia belasan tahun tersebut akan melakukan tawuran dengan geng motor lainnya.

BACA JUGA:Kecantikan Wanita Suku Baduy yang Disebut Keturunan Siliwangi, Ini Rahasianya

“Berandalan dan sebagainya yang menggangu Kamtibmas dan kondusifitas yang ada di Kabupaten Cirebon," kata Kapolresta Cirebon kepada radarcirebon.com.

Penggerbekan ke markas geng motor tersebut dilakukan sejumlah aksi geng motor di Kabupaten Cirebon beberapa waktu lalu sudah dianggap meresakan dan telah menimbulkan korban jiwa.

“Kami dari Polresta Cirebon akan tetap konsisten melaksanakan tindakan tegas dan tindakan keras terhadap kelompok-kelompok geng motor," tegasnya.

“Ini semua dalam rangka memberikan perlindungan kepada masyarakat,” tegas Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman didampingi Waka Polresta AKBP Teguh Triwantoro.

BACA JUGA:Mesut Ozil Salat Jumat di Masjid Istiqlal, Juga Ingin Wisata Religi

Kombes Pol Arif meminta dukungan dan kerjasama dari masyarakat untuk berperan serta memberantas geng motor.

Apabila masyarakat melihat atau mengetahui keberadaan geng motor segera laporkan kepada kami melalui hotline 110.

Polresta Cirebon dan akan langsung kami respon dengan cepat untuk melakukan tindakan sebagaimana keluhan maupun pengaduan dari masyarakat.

Kapolresta Cirebon menyebutkan, seluruh unit patroli yang telah dibentuk Polresta Cirebon juga disebar dan ditekankan untuk selalu bergerak menyambangi lokasi yang diduga menjadi markas geng motor yang kerap mengganggu kondusivitas Kabupaten Cirebon.

BACA JUGA:Mesut Ozil Salat Jumat di Masjid Istiqlal, Juga Ingin Wisata Religi

“Tim khusus yang disebar tidak hanya menyasar geng motor yang melakukan konvoi, tetapi yang diam di markas juga akan disikat.”

“Kami bergerak aktif dan responsif menyasar dari satu kecamatan ke kecamatan lainnya untuk memberantas geng motor di Kabupaten Cirebon,” pungkasnya.

Sementara itu, guna kepentingan penyidikan, ketujuh orang geng motor yang dia diamankan tersebut dilakukan pemeriksaan di ruang Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polresta Cirebon. (rdh)

BACA JUGA:Banjir Rob Kembali Menggenangi Mundu Pesisir, 4 Hari Berturut-turut Air Masuk ke Rumah Warga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: