Butuh Modal Usaha Dengan Tenor Panjang dan Angsuran Rendah? KUR Bank BJB 2025 Bisa Jadi Solusi Terbaik!

Syarat, ketentuan, dan cara pengajuan KUR Bank BJB 2025-Pinterest-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang sedang mencari tambahan modal untuk mengembangkan usahanya, Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank BJB bisa menjadi pilihan tepat.
Dengan bunga ringan, proses pengajuan yang mudah, serta tenor panjang, KUR Bank BJB dirancang untuk mendukung pertumbuhan ekonomi kerakyatan melalui pembiayaan yang ramah bagi pengusaha kecil.
Bank BJB terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung sektor UMKM melalui pembiayaan KUR yang kini hadir dengan sejumlah keunggulan kompetitif.
Salah satu yang paling menonjol adalah suku bunga yang hanya 6% efektif per tahun dan bebas biaya provisi, membuat KUR Bank BJB terasa jauh lebih ringan bagi para pelaku usaha.
BACA JUGA:PSSI dan JFA Resmi Kolaborasi, Siap Ubah Sejarah Sepak Bola Nasional! Apa saja misinya?
KUR Bank BJB sendiri merupakan fasilitas pinjaman yang ditujukan untuk perorangan, badan usaha, maupun kelompok usaha skala kecil dan menengah.
Kredit ini bertujuan untuk mendukung pembiayaan modal kerja maupun investasi. Plafon pinjaman KUR Bank BJB bisa mencapai hingga Rp500 juta, dengan berbagai skema angsuran yang bisa disesuaikan berdasarkan kebutuhan pemohon.
Menariknya, untuk pinjaman hingga Rp100 juta, Bank BJB tidak mewajibkan agunan tambahan, sehingga proses pengajuan terasa lebih sederhana dan cepat.
Jenis KUR Bank BJB dan Plafon yang Tersedia
- KUR Super Mikro: Plafon maksimal Rp10 juta. Cocok bagi pelaku usaha pemula atau usaha rumahan.
- KUR Mikro: Plafon antara Rp10 juta hingga Rp50 juta.
- KUR Kecil: Plafon dari Rp50 juta hingga Rp500 juta.
- KUR TKI: Plafon maksimal Rp25 juta, khusus bagi calon pekerja migran Indonesia.
Tenor Pinjaman yang Fleksibel
Bank BJB menawarkan pilihan tenor yang disesuaikan dengan jenis pembiayaan:
- Modal kerja: Maksimal 3 tahun (36 bulan).
- Investasi: Hingga 5 tahun (60 bulan).
- KUR TKI: Disesuaikan dengan masa kontrak kerja di luar negeri, maksimal 3 tahun.
Syarat Pengajuan KUR Bank BJB
Untuk mengajukan KUR, berikut dokumen dan persyaratan yang harus dipenuhi:
- Identitas Diri:
- Fotokopi KTP (termasuk pasangan jika sudah menikah).
- Kartu Keluarga (KK).
- Akta nikah atau surat cerai.
- NPWP (wajib jika mengajukan plafon di atas Rp50 juta).
- Legalitas Usaha:
- Surat Keterangan Usaha (SKU).
- Akta pendirian dan AD/ART (untuk badan usaha).
- Laporan keuangan dua tahun terakhir.
- Agunan (untuk plafon di atas Rp100 juta):
- Sertifikat tanah atau bangunan.
- BPKB kendaraan.
- Dokumen kepemilikan alat berat atau mesin (jika berlaku).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: