Shin Tae-yong Tegaskan Tak Ada Tawaran dari Indonesia, Pilih Istirahat dari Dunia Kepelatihan

Shin Tae-yong Tegaskan Tak Ada Tawaran dari Indonesia, Pilih Istirahat dari Dunia Kepelatihan-IG : @shintaeyong7777-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Shin Tae-yong, mantan pelatih Timnas Indonesia, akhirnya buka suara mengenai masa depannya setelah kontraknya bersama PSSI resmi berakhir.
Nama pelatih asal Korea Selatan itu sempat ramai diperbincangkan publik sepak bola Indonesia karena dikabarkan mendapat sejumlah tawaran dari klub Liga 1 hingga tim nasional negara lain.
Namun, Shin membantah semua spekulasi tersebut dan menegaskan bahwa dirinya saat ini ingin beristirahat dari dunia kepelatihan.
Dalam wawancara terbarunya, Shin Tae-yong menyatakan bahwa tidak ada satu pun tawaran resmi yang datang kepadanya, baik dari Indonesia maupun negara lain.
Pernyataan ini menjadi penegasan atas beragam rumor yang sempat beredar di media dan media sosial.
“Semua itu tidak berdasar. Kenyataannya, tidak ada tawaran dari Indonesia. Tidak ada tawaran nyata, dan saya tidak mendengar apa pun secara langsung,” ujar Shin dengan tegas.
Fokus Istirahat dan Pengembangan Diri
Setelah melewati periode cukup panjang menangani Timnas Indonesia dari berbagai kelompok usia, mulai dari U-20, U-23, hingga senior, Shin merasa perlu mengambil waktu untuk beristirahat.
Ia mengungkapkan bahwa dirinya berencana untuk rehat selama kurang lebih satu tahun dari semua aktivitas kepelatihan.
BACA JUGA:Mantan Dirut Perumdam Tirta Dharma Ayu Klarifikasi Isu Dugaan Tipikor Rp353 Miliar
Shin menjelaskan bahwa masa rehat ini akan dimanfaatkannya untuk memperkaya ilmu dan memperdalam pemahaman tentang sepak bola modern. Ia tidak hanya ingin berhenti, tetapi juga terus belajar dan berkembang sebagai pelatih.
“Saya berencana untuk beristirahat dari peran saya sebagai pelatih selama sekitar satu tahun.
Saya ingin belajar lebih banyak tentang sepak bola selama saya beristirahat. Saat ini saya tidak memiliki rencana untuk mengambil posisi sebagai manajer tim mana pun,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: