Satu Sosok Penting Selain Ketum PSSI dalam Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, Siapa?
Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sedang dipercepat proses naturalisasi nya, diduga ada satu sosok penting selain Ketum PSSI dibaliknya, siapa?-Kolase Gambar -radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Proses naturalisasi dua pemain keturunan anyar yang bernama Mees Hilgers dan Eliano Reijnders tengah jadi sorotan.
Mengapa? Lantaran kedua pemain baru tim nasional sepak bola Indonesia ini sudah sampai ke tahap penyelesaian saja, bahkan proses alih federasi nya juga dipercepat.
Angkat topi buat Ketua Umum PSSI Erick Thohir beserta jajaran yang paham akan kondisi Skuad Garuda yang ingin melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia lawan Bahrain dan China.
Setelah ditelusuri, selain Pak Erick rupanya ada satu sosok penting yang menjadi dalang dibalik cepatnya proses naturalisasi Hilgers dan Eliano, bisa ditebak kira-kira siapa orangnya?
Orang itu tak lain adalah Presiden RI Joko Widodo, beliau menjadi sosok kunci dibalik ngebutnya proses perpindahan kewarganegaraan untuk kedua pemain anyar Timnas Indonesia.
Setelah Mees Hilgers dan Eliano Reijnders datang ke Indonesia pada Jumat, 6 September lalu. Setelah bersalaman dengan Erick Thohir, semua proses langsung berjalan dan saling bertautan.
PSSI gerak cepat mengurus semuanya, dalam pengurusan itu Presiden Jokowi juga rupanya ikut terlibat, beliau menandatangani surat pernyataan alih kewarganegaraan buat Hilgers dan Eliano.
"Kemarin juga Pak Presiden Jokowi sudah teken surat (naturalisasi) kan beliau juga di bulan Oktober sudah akan berakhir masa jabatannya" ujar pengamat Ronny Pangemanan atau Bung Ropan.
BACA JUGA:Marteen Paes Puncaki Daftar Kiper Termahal di Asia, Hasil Naturalisasi PSSI yang Tidak Mengecewakan
Rupanya setelah dapat restu dan tandatangan dari Pak Presiden, PSSI lantas langsung membawa surat naturalisasi untuk diurus ke Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Setelah Kemenpora, lalu akan diteruskan ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) lalu bisa dibahas dalam rapat bersama via Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
"Setelah surat diteken Pak Presiden, proses naturalisasi bisa dikebut, berkas sudah diperiksa Kemenpora, berlanjut sampai Kemenkumham, itu semua ada tahapnya" ujar Bung Ropan.
"Diperkirakan setelah minggu ini atau minggu depan sudah masuk ke DPR, setelah itu baru bisa pengambilan sumpah, saya yakin di akhir bulan September semua bisa selesai" tegas Bung Ropan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: