BREAKING NEWS: Truk Tronton Tabrak Mobil Bak di Pantura Larangan, Penumpang Terluka

BREAKING NEWS: Truk Tronton Tabrak Mobil Bak di Pantura Larangan, Penumpang Terluka

Kondisi lalu lintas di Jalan Pantura Larangan, Kecamatan Lohbener, tampak ramai dipenuhi warga setempat sebab kecelakaan lalu lintas, kemacetan tidak terhindarkan (4/8/2024).-Foto: istimewa/tangkapan layar.-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID – Sebuah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan mobil bak (pick up) dan truk tronton menggemparkan pengguna jalan Pantura Larangan, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu, Minggu (04/08/2024). 

Peristiwa nahas ini terjadi saat rombongan yang menumpang pick up hendak melakukan putar balik.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula ketika mobil pick up yang mengangkut rombongan ibu-ibu melaju dari arah Cirebon menuju Jakarta. 

Sesampainya di lokasi kejadian, diduga pengemudi pick up hendak melakukan putar balik. 

Namun, pada saat yang bersamaan, sebuah truk tronton melaju dengan kecepatan tinggi dari arah yang berlawanan. Tabrakan pun tak terelakkan, menyebabkan mobil pick up ringsek.

BACA JUGA:Upaya Pencegahan Kenakalan Remaja pada Kalangan Pelajar di Desa Cilandak Lor

Akibat benturan tersebut, para penumpang pikap terpental keluar dari kendaraan dan mengalami luka-luka. 

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Para korban yang mengalami luka-luka langsung diberikan penangan pertama dan akan segera dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.

"Kejadiannya sangat cepat, tiba-tiba saja terdengar suara benturan keras. Para penumpang pick up langsung berhamburan keluar dari mobil," ujar salah seorang saksi mata di lokasi kejadian.

Kejadian ini sempat menimbulkan kehebohan di kalangan pengguna jalan. Bahkan, sempat terjadi kesalahpahaman yang menyebabkan seorang sopir mobil yang terparkir di dekat lokasi kejadian diamuk massa. 

Beruntung, pihak kepolisian dari Polsek Lohbener yang tiba di lokasi kejadian berhasil mengamankan situasi dan melerai amuk massa tersebut.

BACA JUGA:Temuan Bayi Tak Bernyawa di Tepi Sungai Cimanuk Gegerkan Warga Setempat

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut. 

Para saksi mata juga masih dimintai keterangan untuk memperjelas kronologi kejadian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: