Kabur dari Rumah di Indramayu, Iis Dahlia Nekat ke Jakarta karena Mau Dinikahkan saat Masih SMA

Kabur dari Rumah di Indramayu, Iis Dahlia Nekat ke Jakarta karena Mau Dinikahkan saat Masih SMA

Penyanyi dangdut Iis Dahlia mengaku pernah kabur dari rumah di Kabupaten Indramayu, karena ingin merintis karir di Jakarta.-Iis Dahlia - Instagram-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Perjalanan karir Iis Dahlia menjadi penyanyi dangdut terkenal hingga menjadi diva di tanah air, ternyata tidak mudah.

Penyanyi yang memiliki nama asli Iis Lailiyah ini, tenyata kabur dari rumah orang tua di Desa Kertajaya, Kecamatan Bongas, Kabupaten Indramayu.

Padahal, kehidupan Iis Dahlia di kampung halamannya terbilang berkecukupan secara ekonomi. Ayahnya adalah seorang kepala desa.

Namun, tekadnya untuk meneruskan sekolah sembari merintis karir sebagai penyanyi, bertemu produser dan memiliki album membuatnya nekat untuk kabur dari rumah ke Jakarta.

BACA JUGA:Nama Asli Iis Dahlia, Orang Tua di Indramayu Memberi Nama Ini, Jangan Kaget Kalau Sudah Tahu

"Gue juga nggak habis pikir, anak kelas 1 SMA berani begitu. Kabur dari rumah tengah malam ke Jakarta naik bus," tutur Iis baru-baru ini.

Kisah itu bermula saat Iis meneruskan sekolah. Di kampung halamannya pada waktu itu, belum ada jenjang pendidikan SMP dan SMA.

Karena ingin melanjutkan pendidikan, Iis harus keluar dari kampung halamannya. Orang tuanya ketika itu tidak setuju kalau harus sekolah di Jakarta, karena khawatir gegar budaya.

"Mungkin karena dari kampung. Takutnya shock kalau tiba-tiba ke kota besar seperti Jakarta," katanya.

BACA JUGA:Khotib Bacakan Khotbah Politik Soal Pemilu Curang, Jamaah di Tamanan Langsung Bubar

Di sisi lain, Iis juga tidak mau kalau harus sekolah di Kabupaten Indramayu. Apalagi jarak tempuh dari Kecamatan Bongas ke pusat Kota Mangga juga cukup jauh, bisa 2 jam perjalanan.

Akhirnya, Iis sempat sekolah di Kota Bandung selama kurang lebih 2 tahun, sebelum akhirnya pindah ke Jakarta.

Masa-masa sulit kemudian datang ketika Iis menempuh pendidikan sembari merintis karir menyanyi dari panggung ke panggung.

Salah satu cobaan terberat adalah ketika dirinya tertipu oleh seseorang yang menjanjikan bisa meloloskan ke dapur rekaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: wendy cagur podcast