Heboh! Beredar Rekaman Hina Islam dan Nabi Muhammad SAW, Pelaku Seorang Wanita Diamankan

Heboh! Beredar Rekaman Hina Islam dan Nabi Muhammad SAW, Pelaku Seorang Wanita Diamankan

AKP Anggi Eko Prasetyo-KHOIRUL ANWARUDIN-radarcirebon.com

CIREBON, RADARINDRAMAYU.ID - Sebuah rekaman suara wanita menghina Islam dan Nabi Muhammad SAW membuat geger masyarakat Cirebon. Rekaman yang berisi sumpah serapah dan ujaran kebencian bernuansa SARA itu mulai tersebar ke berbagai WhatsApp sejak Kamis pagi (16/11).

Selain rekaman suara, dalam sebuah video dilengkapi foto perempuan yang diduga pelaku dan bertuliskan alamat lengkap rumahnya. Ya, rekaman suara tersebut diduga milik seorang perempuan berinisial DRW (41), Warga Desa Sutawinangun, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon.

Di dalam rekaman suara yang beredar, terdengar seorang perempuan melontarkan kata-kata kasar. Kalimat-kalimatnya dinilai menyinggung umat Islam. Perempuan itu menyinggung soal pekerjaan, rumah, minta sumbangan dan bantuan pemerintah.

“Kerja dong lu jangan ikut anggota Islam, biar lu punya rumah. Kerja, jangan ngemis doang bisanya. Jangan minta sumbangan doang bisanya. Jangan cuma bisa minta bantuan doang sama pemerintah. Kerja lu biar bisa punya rumah," katanya.

BACA JUGA:Dorong Partisipasi Aktif Perempuan, Bakesbangpol Gelar Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Perempuan

BACA JUGA:Terobosan Pengelolaan Kawasan Konservasi Penyu Pangumbahan

Tidak berhenti di situ, dia juga mengatakan bahwa umat Islam laknat dan bodoh. Perempuan itu pun menghina Nabi Muhammad. “Islam ini laknat banget, udah dikasih tahu, udah dijelasin dia ujung-ujungnya, maksudnya gimana? Pura-pura bego bloon ikutin Muhammad," cetusnya.

Viralnya video tersebut membuat Polres Cirebon Kota bergerak cepat. Pada pukul 09.00 WIB Polres Cirebon Kota langsung menuju ke lokasi dan mengamankan yang bersangkutan.

“Kami melakukan penelusuran dan mendapati orang yang membuat voice note tersebut. Kita lakukan serangkaian penanganan. Masih kita tindaklanjuti, tentu dengan berkoordinasi bersama pihak terkait,” kata Kasat Reskrim Polres Cirebon Kota AKP Anggi Eko Prasetyo.

Dijelaskan dia, petugas bergerak cepat ke lokasi dengan mempertimbangan faktor keamanan, baik yang bersangkutan maupun lingkungan sekitar. Setelah berhasil diamankan, yang bersangkutan langsung dilakukan pemeriksaan dan hingga berita ini ditulis sore kemarin masih berlangsung.

BACA JUGA:Adat Sedekah Bumi Warga Desa Jatibarang Berlangsung Meriah

BACA JUGA:Bagaimana Cara Lokomotif KA Berbalik Arah? Ternyata Mengunakan Secara Manual Buatan Belanda

“Kita memastikan duduk perkara dalam persoalan. Apakah unsurnya terpenuhi. Kondisi psikis dan kejiwaan yang bersangkutan juga akan diperiksa. Terkait kondisi kejiwaan, kami tidak dalam konteks menilai, karena ada ahlinya tersendiri,” jelas AKP Anggi Eko Prasetyo.

Dalam perkembangannya, Polres Ciko juga menempatkan beberapa personelnya di sekitar lingkungan rumah pelaku untuk mencegah hal yang tidak diinginkan. Sementara itu, terkait motif pembuatan rekaman suara tersebut masih dalam pemeriksan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: