PKS Partai Pertama Ajukan Bacaleg ke KPU Indramayu, Pilih Tanggal 8 Sesuai Nomor Urut Partai

PKS Partai Pertama Ajukan Bacaleg ke KPU Indramayu, Pilih Tanggal 8 Sesuai Nomor Urut Partai

DPD PKS Indramayu resmi mengajukan 50 bakal calon legislatif ke KPU Indramayu, Senin 8 Mei 2023-UTOYO PRIE ACHDI-RADAR INDRAMAYU

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi partai pertama yang mengajukan bakal calon anggota DPRD Indramayu pada Pemilihan Umum Tahun 2024 ke KPU Indramayu, Senin 8 Mei 2023.

Sekitar pukul 08.30 rombongan dari DPD PKS Indramayu  dipimpin Ketua DPD, H Ruswa MPdI tiba di KPU Indramayu, dengan diiringi musik rebana.



Ketua KPU Indramayu Ahmad Toni Fatoni, mengungkapkan kegembiraannya,  karena sejak dibuka tanggal 1 Mei 2023 akhirnya ada partai yang mengajukan Bacaleg yakni PKS.

"Terima kasih kepada PKS sebagai partai pertama yang mengajukan bacaleg ke KPU Indramayu, " ujar Fatoni.

BACA JUGA:PPKIB Solid Dukung Caleg dan Cakada Pro Pemekaran

BACA JUGA:Gerindra Beri Kesempatan Kader Milenial Maju di Pileg 2024

Pada kesempatan itu ketua KPU Indramayu menerima langsung berkas pengajuan bacaleg yang diserahkan langsung Ketua DPD PKS Indramayu, H Ruswa MPdI, dan langsung dilakukan pengecekan.

"Syarat calon dan pencalonan dari DPD PKS dinyatakan lengkap dan bisa di terima, " tegas Fatoni.

Sementara Ketua DPD PKS Indramayu, H Ruswa MPdI mengungkapkan, PKS memang secara nasional mengajukan bacaleg secara serentak pada tanggal 8 Mei 2023. Baik bacaleg tingkat kabupaten/kota, provinsi maupun pusat.

"Dipilihnya tanggal 8 sesuai dengan nomor urut partai, " jelas Ruswa.

BACA JUGA:Asyik ! Indonesia Dapat Tambahan 8 Ribu Kuota Haji, Yuk Siap-Siap Menuju Tanah Suci

BACA JUGA:Program Dukcapil Berkah Sentuh Masyarakat, Makasih Ibu Bupati Nina

Ruswa menjelaskan, untuk bacaleg DPRD Indramayu PKS mengajukan sebanyak 50 orang bacaleg atau kuota penuh, yang tersebar di enam daerah pemilihan (dapil).

Komposisi bacaleg yang diajukan tersebut juga termasuk kuota perempuan yang mencapai di atas 30 persen. Selain itu juga ada sekitar 15 persen bacaleg dari kalangan milenial.

"Harapan kami untuk Kabupaten Indramayu bisa meraih minimal 6 kursi DPRD mewakili enam dapil, " ujar Ruswa.(oet)

BACA JUGA:Nelayan Karangsong Bershalawat Hadirkan Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-22 Dipastikan Lolos ke Semifinal, Usai Kalahkan Timor Leste 3-0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: