Soal Pengunduran Diri Lucky Hakim, Partai Pengusung Belum Ambil Sikap, Bupati Nina Hargai Keputusan Lucky

Soal Pengunduran Diri Lucky Hakim, Partai Pengusung Belum Ambil Sikap, Bupati Nina Hargai Keputusan Lucky

Lucky Hakim bersama Bupati Indramayu Nina Agustina-utoyo prie achdi-

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu, H Sirojudin SP mengaku kaget,  karena tahu pengunduran diri Lucky Hakim dari media.

Ia pun langsung melakukan klarifikasi ke pihak Sekretariat DPRD dan ternyata membenarkan adanya surat pengunduran diri yang disampaikan Wakil Bupati Indramayu, Luicky Hakim.

PDI Perjuangan sebagai partai pengusung pasangan Nina Agustina-Lucky Hakim, kata Sirojudin, sama sekali tidak dikasih tahu oleh Lucky Hakim terkait rencana pengunduran dirinya.“PDI Perjuangan sebagai partai pengusung sama sekali tidak dikasih tahu oleh Lucky Hakim. Begitu juga partai pendukung lainnya seperti Gerindra, Nasdem dan Perindo,” kata H Sirojudin.

BACA JUGA:Hidupkan Satkamling, Kapolres Indramayu Ajak Masyarakat Ikut Terlibat Pengamanan Lingkungan

Mengenai langkah selanjutnya yang akan diambil PDI Perjuangan, ia mengaku sudah melaporkan kejadian ini ke DPD PDI Perjuangfan Jawa Barat. Selanjutnya DPD PDIP Jawa Barat sudah menginformasikan hal ini ke DPP.

“Jadi untuk langkah selanjutnya yang akan dilakukan PDI Perjuangan, kita masih menunggu instruksi dari pusat,” kata Wakil Ketua DPRD Indramayu ini.

Sirojudin menambahkan, DPRD Indramayu sebenarnya juga sudah pernah menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim, terkait hubungannya dengan Bupati Indramayu, Nina Agustina yang dinilai kurang harmonis.

“Saat itu sudah coba kami satukan dan Lucky Hakim juga siap. Tapi ternyata sampai sekarang seperti ini,” ungkapnya.

BACA JUGA:Jadwal SIM Keliling Hari Ini di Terminal Indramayu Kota

BACA JUGA:Diwarnai 4 Kartu Merah, Timnas Indonesia U-20 Menang Telak 4-0 Atas Fiji

Seperti diketahui pada Pilkada Indramayu 2020, PDI Perjuangan bersama Gerindra, Nasdem dan Perindo mengusung pasangan Nina Agustina-Lucky Hakim.

Pasangan ini berhasil menjadi pemenang dan telah dilantik menjadi pasangan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu 2021-2026.

Namun dalam perjalanannya ternyata pasangan ini tidak harmonis, sehingga DPRD juga sempat mempertanyakan melalui hak interpelasi.

Bahkan kabar terbaru ternyata Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim justru mengajukan pengunduran diri, dengan alasan tidak mampu menjalankan tugas dengan baik.

Sementara itu Bupati Indramayu, Nina Agustina, merestui dan menghargai pilihan Lucky Hakim untuk mundur dari jabatan Wakil Bupati Indramayu.

Nina menghargai keputusan Lucky Hakim karena merupakan hak politik dan hak pribadi. Dia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Lucky Hakim atas kontribusinya selama menjabat Wakil Bupati Indramayu.

 

 

 

   

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: