Jadwal Persib Bandung vs Borneo FC Dimulai Pukul 15.30 Sore Ini

Jadwal Persib Bandung vs Borneo FC Dimulai Pukul 15.30 Sore Ini

Pemain Persib Bandung menjalani latihan jelangh laga kontra Borneo FC-ig @persib-

BANDUNG, RADARINDRAMAYU.ID – Persib Bandung kembali bertanding dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Kamis, 23 Januari 2023, menghadapi Borneo FC.

 

Jadwal Persib Bandung vs Borneo FC yang akan bertanding di Stadion Pakansari Bogor ternyata mengalami perubahan. Kalau sebelumnya dijadwalkan pukul 18.00, ternyata dimajukan pukul 15.30.

Jadi bagi yang mau nonton jangan sampai terlewatkan ya? Tapi ingat, kali pertandingan digelar tanpa penonton di stadion. Jadi siapkan saja kopi dan cemilan untuk nonton siaran langsung di televisi.

"Kami mendapatkan ijin menggelar pertandingan Persib kontra Borneo FC tanpa dihadiri oleh penonton, karena mempertimbangkan faktor keamanan dan keselamatan," kata Direktur Persib, Teddy Tjahjono kepada wartawan.

 BACA JUGA:Rp5 Triliun Untuk Pembangunan Jalan Tol Akses Patimban

BACA JUGA:Bukan Hanya Kartu Kuning dan Kartu Merah, Ternyata Ada Kartu Putih di Sepak Bola

Laga Persib vs Borneo FC kali ini juga bisa menjadi ajang pembalasan bagi Persib. Karena pada putaran pertama lalu, Borneo FC tampil superior atas Persib Bandung.

Saat itu tuim berjuluk Pesut Etam menang dengan skor 4-1 atas Maung Bandung. Kala itu, Borneo FC dilatih Milomir Seslija dan Persib dilatih Robert Alberts. .

Namun situasi kali ini tentu sudah berubah. Di bawah Luis Milla, Persib telah menjadi tim yang sulit dikalahkan. Maung Bandung tanpa kekalahan dalam 10 laga beruntun.

Bahkan pada pekan ke-19, Persib menang 1-0 lawan Madura United. Ini adalah kemenangan pertama dalam sejarah Persib di kandang Madura United.

 BACA JUGA:Pembangunan Jalan Tol Akses Patimban Segera Dimulai

“Dalam sepakbola memang selalu ada kesempatan untuk melakukan pembalasan. Kami ingin bermain dengan motivasi tinggi untuk menghadapi pertandingan ini dengan dinamis dan positif. Tim kami juga sedang berada dalam momentum yang bagus dan kami ingin melakukan pembalasan di laga ini,” ucap Luis Milla, dengan nada optimistis.

Kemenangan Persib atas Borneo FC juga akan sangat menentukan dalam perebutan pemuncak klaseman sementara BRI Liga 1 2022/2023.

Pasalnya dari hasil pertandingan Rabu, 25 Januari 2023, Persija yang mampu mengalahkan PSM Makasar 4-2, saat ini bertengger di puncak klasemen.

PSM harus puas berada di peringkat kedua, dan Madura United turun ke posisi 3. Hasil pertandingan Persija tersebut juga memaksa Persib untuk sementara turun satu strip ke posisi 4.  

Persib saat ini memiliki nilai 36 sama dengan Madura United yang berada di posisi 3. Sementara Persija yang berada di puncak klaseman mengoleksi poin 38 sama dengan PSM yang berada di posisi 2.

 Apabila Persib mampu menang atas Borneo FC sore ini, maka poin yang dikumpulkan menjadi 39, dan berpeluang menjadi pemuncak klasemen.

BACA JUGA:Dies Natalis Satu Dekade SMKN 1 Patrol, Momentum Tingkatkan Kualitas

 

 

 

  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: