Akibat Sungai Cikamangi Meluap, Puluhan Rumah di Leuweunghapit Terendam

Akibat Sungai Cikamangi Meluap, Puluhan Rumah di Leuweunghapit Terendam

BANJIR: Anak-anak memanfaatkan air banjir untuk bermain dan berenang di jalan, atau halaman rumah.-Ono Cahyono-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARINDRAMAYU.ID - Hujan deras yang terus mengguyur wilayah Majalengka Senin (23/1) mengakibatkan puluhan rumah warga di Desa Leuweunghapit, Kecamatan Ligung, terendam banjir hingga setinggi sekitar 50 centimeter.

Informasi yang dihimpun, musibah banjir langganan setiap tahunnya itu tidak ada korban jiwa. Namun warga setempat tidak bisa menyelamatkan barangnya karena notabene perabotan rumah tangga basah terendam banjir.

Warga setempat, Carini mengatakan musibah banjir yang menimpanya terjadi setelah hujan deras yang mengguyur wilayah mereka sejak siang hingga malam hari.

Banjir mulai masuk ke wilayah pemukiman sekitar pukul 23.00 WIB akibat luapan air Sungai Cikamangi yang tidak mampu menampung kiriman air dari hulu sungai.

BACA JUGA:Sharp Hadirkan TV Aquos IIOTO Bisa Menonton Full HD

“Sore air masih di pekarangan, malamnya air mulai masuk rumah hingga ketinggian 50 centimeter. sulit dibendung agar tidak masuk ke dalam. Air masuk dari lubang pintu, hanya kerena terus menerus akhirnya tinggi juga air di dalam rumah,” tutur Carini.

Warga lainnya, Sukinih menambahkan, banjir kerap melanda wilayahnya apabila hujan deras terus mengguyur, atau jika diwilayah hulu terjadi hujan dengan intensitas tinggi yang mengakibatkan Sungai Cikamangi meluap.

"Luapan sungai akhirnya membanjiri pemukiman. Kondisi sungai sudah dangkal, dan sempit jadi banjir,” tambahnya.
Sejumlah anak justru memanfaatkan air banjir untuk bermain dan berenang di jalan atau halaman rumah, mereka nampak menikmati adanya banjir tersebut. Sedangkan orang tua mereka sibuk membersihkan dan membuang air dari dalam rumah ke luar.

BACA JUGA:Bantu Pertanian, PT. Jaya Konstruksi Bangun Saluran Sekunder

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: