Bagaimana Nasib Honorer Damkar Masuk P3K? Ternyata Masih Nunggu Keputusan BKN

Bagaimana Nasib Honorer Damkar Masuk P3K? Ternyata Masih Nunggu Keputusan BKN

berI DaTa: Kepala bKPSDM Kota Cirebon Sri Lakshmi Stanyawati mengaku sudah mengusulkan kuota formasi P3K 2023--

CIREBON, RADARINDRAMAYU.ID Honorer pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Cirebon minta diangkat sebagai pekerja pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K). Namun, permintaan tersebut tampaknya masih jauh terlaksana. Sebab, keputusannya menunggu dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Cirebon Sri Lakshmi Stanyawati menjelaskan, usulan kuota formasi P3K 2023 yang bakal didapat oleh masing-masing daerah, sedang disiapkan. “Sebetulnya sedang menyiapkan usulan formasi 2023, hari ini juga sedang rapat dengan BKN,” ujarnya, Selasa (17/1).

Kemudian, hasilnya seperti apa, akan disampaikan ke seluruh perangkat daerah, untuk mengusulkan formasi di masing-masing. Dia menjelaskan, terkait spesifikasi formasi jabatan yang bisa diusulkan, ada ketentuan Permenpan-RB 76/2022, bahwa nomenklatur jabfung (jabatan fungsional) P3K sudah ada rinciannya dan terkunci.

“Mungkin kebetulan teman-teman yang tidak masuk usulan formasinya itu, nomenklaturnya tidak ada di Permenpan-RB itu,” terangnya.

BACA JUGA:PT.Bumi Karsa Kebut Proyek Saluran Sekunder di Tiga Kecamatan

Sehingga, saat ini pihaknya hanya bisa menunggu kebijakan pusat sepeti apa, karena seluruh daerah juga sudah menyampaikan usulan. Tapi, keputusan spesifikasi jabatannya kembali ke keputusan BKN.

“Sedang dalam penyelesaian seleksi P3K. Saat ini usulan-usulan dari perangkat daerah masih ditampung, termasuk usulan yang dari Dinas Damkar,” ujarnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, pegawai honorer di Dinas Damkar Kota Cirebon minta diikutsertakan menjadi pegawai P3K. Pegawai honorer di Dinas Damkar Kota Cirebon, saat ini terdapat 264 orang. Tahun sebelumnya (2022), tidak ada formasi perekrutan P3K untuk format tenaga teknis Dinas Damkar.

Pegawai honorer Dinas Damkar Kota Cirebon ingin agar di tahun 2023 ini, ada perekrutan P3K untuk formasi tenaga teknis dari Dinas Damkar.

Kepala Dinas Damkar Kota Cirebon Adam Nuridin menjelaskan, selain mengusulkan formasi untuk tenaga teknis Damkar, pihaknya juga ingin agar formasi yang spesifiknya disesuaikan dengan kondisi para honorer yang ada di Dinas Damkar.

BACA JUGA:Terpantau Pagi Ini, Kondisi Air Laut Pesisir Pantura Eretan Naik

Sebelumnya, tenaga teknis Damkar diusulkan sebanyak 48 orang untuk tenaga terampil, 57 pemula tenaga, dan 5 tenaga ahli. Yang jadi persoalan, untuk mendaftar seleksi P3K tenaga terampil, syaratnya adalah minimal kualifikasi pendidikan D3.

Di sisi lain, sambung Adam, mayoritas tenaga honorer di Dinas Damkar Kota Cirebon, kualifikasi pendidikannya hanya SLTA. Sehingga pihaknya ingin agar spesifikasi formasi yang diusulkan untuk tenaga teknis Damkar, bisa disesuaikan dengan syarat kualifikasi pendidikan yang minimal SLTA.

“Daripada formasi tenaga terampil itu, tidak bisa terisi oleh anak-anak kita (honorer di Damkar), saya meminta dirubah spesifikasi formasinya, jadi tenaga pemula saja yang diperbanyak,” ujar Adam saat ditemui di sekitar gedung DPRD, Senin (26/1/2023).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: