Berikut Daftar Identitas Korban 4 Penumpang Terpanggang dalam Mobil, 3 Luka Berat, Warga Patrol Indramayu
Korban mobil terbakar di Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang menjalani perawatan di RS Pamanukan Medical Center. Foto: Humas Polres Pamanukan/Ist/radarcirebon.com--
Radarindramayu.id, SUBANG- Identitas korban mobil terbakar di Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang, diketahui. Mereka warga dari Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu.
Informasi yang dihimpun radarcirebon.com, empat korban yang tewas terpanggang dalam mobil terbakar di Pamanukan, Kabupaten Subang, dua diantaranya adalah suami istri.
Belum diketahui kronologi kejadian hingga berita ini diturunkan. Juga rute perjalanan yang berujung kecelakaan mobil terbakar di Subang dan menyebabkan 4 orang meninggal dunia.
Mulanya, identitas korban mobil terbakar di Subang belum diketahui, namun kini sudah ada informasi resmi yang menyebutkan identitasnya.
BACA JUGA:Berbagi Kasih, CV Baru Muncul Tebar 600 Paket Sembako
Kecelakaan mobil terbakar di Jembatan Cipunagara tersebut terjadi pada Senin dini hari, 11, Juli 2022 sekitar pukul 00.30 WIB.
Di lokasi tersebut tidak terdapat saksi mata, sehingga tidak diketahui penyebab mobil kecelakaan hingga terbakar.
Adapun seluruh penumpang mobil terbakar baik korban meninggal dunia maupun luka, berada di RS Pamanukan Medical Center di Kabupaten Subang.
BACA JUGA:Langgar Perda, Satpol PP Segel Kafe
Adapun identitas korban yaitu :
1. Billy Marten Maulidan (30) warga Desa Bugel, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu.
2. Megan Fitri Aprilian (27) warga Desa Bugel, Kecamatan Patrol, Indramayu.
3. Mumtaz Daniel (25) warga Kampung Tiben, Desa Patrol, Kecamatan Patrol, Indramayu.
4. Asep (26) warga Kampung Tiben, Desa Patrol, Kecamatan Patrol, Indramayu.
Sementara itu, ada tiga orang lain yang mengalami luka ringan yaitu :
1. Apip (25) warga desa Patrol, Kecamatan Patrol, Indramayu.
2. Herlan (27) warga Desa Bugel, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu.
3. Robi Prima (25) warga Kampung Tiben, Desa Patrol, Kecamatan Patrol, Indramayu.
BACA JUGA:Gus Muhaimin Potong Sapi di Yayasan Darul Ma'arif Kaplongan Indramayu
Kendati demikian belum ada informasi lebih lanjut terkait penanganan korban meninggal dunia akibat mobil terbakar di Subang tersebut. Apakah langsung dipulangkan untuk dikebumikan atau opsi lainnya.
Sebelumnya diberitakan, insiden mobil terbakar terjadi di Jembatan Cipunagara, Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang, Senin dini hari, 11, Juli 2022.
Insiden mobil terbakar di Pamanukan, Subang itu, menyebabkan 4 orang korban meninggal dunia terpanggang dan 3 orang lainnya luka berat.
Bahkan, kobaran api dari insiden mobil terbakar di Pamanukan itu, baru bisa dipadamkan sekitar 30 menit pasca kejadian, dengan menerjunkan 1 unit pemadam kebakaran ke lokasi.
BACA JUGA:Empat Orang Tewas Terpanggang dalam Mobil di Pamanukan
Adapun kejadian mobil terbakar tersebut diperkirakan sekitar pukul 00.30 WIB, dalam perjalanan menuju arah Cirebon.
Mobil pikap tersebut terlihat sudah dimodifikasi. Bahkan, petugas pemadam kebakaran tidak menyangka kalau di dalam mobil itu ada banyak penumpang.
Petugas Pemadam Kebakaran Satpoldam Kabupaten Subang, Firman mengungkapkan, pihaknya menerima laporan sekitar pukul 01.25 WIB.
BACA JUGA:Panggung Hajatan Ambruk, Tamu Undangan Tercebur ke Irigasi Indramayu Jadi Viral di Medsos
Satu unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi untuk membantu pemadaman dan upaya pendinginan.
Api kemudian berhasil dikendalikan sekitar 30 menit. Lalu dilanjutkan dengan upaya pendinginan.
Saat itu, barulah diketahui kalau di dalam mobil tersebut ternyata ada penumpang dan dilanjutkan dengan upaya evakuasi.
Evakuasi penumpang baru selesai dilakukan pukul 03.00 dini hari, dan seluruh korban mobil terbakar dibawa ke Rumah Sakit Medical Center Pamanukan, Kabupaten Subang.(yud)
BACA JUGA:Herman Khaeron Salurkan Hewan Kurban
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: