Masa Tunggu hingga 40 Tahun, Sebanyak 163 Calon Haji Masuk Daftar Cadangan
MENUNGGU: Sejumlah calon jamaah haji mendatangi Kantor Pusat Pelayanan dan Informasi Haji Terpadu (Puspihat) Kabupaten Indramayu, Rabu (18/5).-UTOYO PRIE ACHDI-
Radarindramayu, INDRAMAYU-Masa tunggu haji di Kabupaten Indramayu semakin panjang. Hal ini dikarenakan kuota haji bagi masyarakat Kabupaten Indramayu pada tahun 2022 menurun drastis.
Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Indramayu, Wahyudin, menyebutkan, kuota haji Kabupaten Indramayu dalam kondisi normal mencapai 1.773 orang. Namun pada tahun ini, kuota haji yang diputuskan untuk Kabupaten Indramayu hanya 817 orang.
“Jadi hanya 46 persen calon jamaah haji Indramayu yang berangkat ke Tanah Suci pada tahun ini,” ujar Wahyudin di ruang kerjanya, Rabu (18/5).
Selain 817 calhaj yang sudah masuk daftar keberangkatan haji, lanjut Wahyudin, adapula 163 orang yang masuk daftar cadangan. Hal itu untuk mengantisipasi kemungkinan adanya calon haji (calhaj) yang gagal berangkat, di antaranya karena meninggal dunia.
BACA JUGA:Pemdes Bangkaloa Ilir Gelar Syukuran, Sukses Rabat Beton Jalan Dermaga Malang dari DD
BACA JUGA:H Sondani Asal Cirebon, Nikahi Gadis 18 Tahun, Viral di Media Sosial
Penurunan kuota jamaah haji pada tahun ini merupakan kebijakan pemerintah Arab Saudi. Hal itu menyusul masih berlangsungnya pandemi Covid-19.
Tak hanya di Kabupaten Indramayu, penurunan kuota haji itu juga terjadi di daerah lainnya di Indonesia. Meski mengalami penurunan kuota, lanjut Wahyudin, namun keberangkatan haji pada tahun ini tetap patut disyukuri.
Pasalnya, keberangkatan haji sebelumnya telah tertunda dua tahun akibat pandemi Covid-19.
Wahyudin menambahkan, dengan berkurangnya kuota haji tahun ini, maka daftar tunggu haji di Kabupaten Indramayu menjadi bertambah panjang. Dengan kuota hanya 817 orang, maka daftar tunggu haji menjadi 40 tahun.
BACA JUGA:Monas Lokal
BACA JUGA:PT. Jaya Konstruksi Rancang Besi Cor dan Mobilisas Beton
Sedangkan sebelumnya, dengan kuota haji dalam kondisi normal sebanyak 1.773 orang, maka daftar tunggu haji di Kabupaten Indramayu selama 21 tahun.
“Semoga tahun depan kuota haji bisa bertambah lagi sehingga bisa mengurangi panjangnya masa tunggu keberangkatan haji,” harap Wahyudin.
Wahyudin menambahkan, sebanyak 817 calon jamaah haji (calhaj) asal Kabupaten Indramayu itu terbagi menjadi dua kloter. Namun, ada sisa sembilan orang calhaj yang terpaksa harus bergabung dengan kloter haji dari daerah lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: