Deretan Universitas yang Alumninya Dominasi Kabinet Merah Putih
Bukan Hanya Sekedar Pendidikan! Inilah Alasan Rahasia Kampus-Kampus Ini Dominasi Menteri Kabinet Merah Putih!-umj.ac.id-Radar Indramayu
RADARINDRAMAYU.ID – Kabinet Merah Putih yang tengah menjalani reshuffle jilid ketiga memperlihatkan peta baru dalam komposisi penyumbang menteri di jajaran eksekutif Indonesia.
Dalam periode terbaru ini, terdapat perubahan signifikan dari latar belakang pendidikan para menteri yang terpilih, di mana sejumlah kampus bergengsi semakin mendominasi posisi-posisi strategis di pemerintahan.
Berdasarkan data terbaru, Institut Teknologi Bandung (ITB) menjadi penyumbang terbanyak dengan 6 menteri, menandai dominasi yang signifikan dibandingkan perguruan tinggi lain.
Kampus lain yang cukup menonjol adalah Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Akademi Militer (Akmil), masing-masing mengirimkan 4 alumni yang kini menjabat sebagai menteri.
BACA JUGA:Terungkap! Maluku Utara Jadi Provinsi Paling Bahagia, Banten Malah Terpuruk
Sebaliknya, beberapa nama besar dari Universitas Indonesia (UI), yang selama ini dikenal sebagai salah satu kampus unggulan di tanah air.
Kini hanya menyumbang 3 menteri, jauh berkurang dibanding periode-periode sebelumnya dimana mereka merupakan penyumbang utama.
Bahkan dengan reshuffle ini, tokoh-tokoh penting seperti Dito Ariotedjo, Budi Arie, dan Sri Mulyani yang berasal dari UI, tidak lagi masuk dalam jajaran kabinet.
Di sisi lain, kampus seperti Akademi Kepolisian (Akpol), Trisakti, Norwick, dan Universitas Padjadjaran (Unpad) juga menjadi sumber menteri dengan masing-masing 2 alumni yang kini aktif di pemerintahan.
BACA JUGA:Hidupkan Kesadaran Sosial, BEM UDM Gelar Aksi 'Mutual Aid' di Karangampel
Hal ini menandakan bahwa berbagai perguruan tinggi kini berpeluang besar menjadi produsen pemimpin bangsa.
Fenomena ini menunjukkan bagaimana kampus-kampus tersebut mampu melahirkan generasi unggul yang tidak hanya andal secara akademik, tetapi juga memiliki kemampuan kepemimpinan dan jejaring luas untuk mengabdi kepada negara.
ITB misalnya, menjadi sorotan karena selain menghasilkan banyak menteri, nama-nama seperti Purbaya Yudhi Sadewa (Menteri Keuangan) dan Budi Gunadi Sadikin (Menteri Kesehatan) menjadi bukti nyata kontribusi nyata lulusan kampus teknik dan sains ini terhadap pembangunan nasional.
Mereka diyakini mampu membawa warna baru sekaligus inovasi dalam kebijakan publik melalui keahlian teknis dan manajerial yang mumpuni.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

