Simon Tahamata Dirumorkan jadi Dirtek Timnas Indonesia, Coach Justin Sebut Itu Mustahil: 'Dia Gak Akan Mau'

Simon Tahamata Dirumorkan jadi Dirtek Timnas Indonesia, Coach Justin Sebut Itu Mustahil: 'Dia Gak Akan Mau'

Simon Tahamata dirumorkan jadi Dirtek Timnas, Coach Justin sebut itu mustahil untuk terjadi. -Instagram @simon_tahamata_-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Nama calon direktur teknik Timnas Indonesia, sampai saat ini masih menjadi polemik, lantaran masih menyisakan teka-teki. 

Terbaru, yang paling sering dikaitkan menjadi sosok Dirtek untuk skuad garuda adalah Simon Tahamata. Dia merupakan legenda dari klub Belanda yakni Ajax

Nama Simon selalu dikaitkan sebagai Dirtek, lantaran dia merupakan sosok yang pas untuk bekerja bersama Patrick Kluivert beserta staf kepelatihan Timnas. 

Menanggapi rumor soal direktur teknik, pengamat lokal yang akrab disapa Coach Justin buka suara, dia mengatakan cukup mustahil apabila rumor itu jadi kenyataan. 

BACA JUGA:PSSI-nya Belgia dan Pengamat Sebut Jairo Riedewald Bisa Segera Jadi WNI, Susul Naturalisasi Ole Romeny?

"I guaranteed you, dia 100 persen (Simon Tahamata) belum tentu mau (menjadi Dirtek Timnas)," Terang Coach Justin. 

Bukan tanpa alasan Justin mengungkapkan itu, lantaran sosok Simon merupakan orang yang terpandang di Belanda, dan memiliki prinsip serta integritas tinggi. 

Buktinya, dia merupakan orang yang telah mengabdikan masa hidupnya untuk Ajax, baik sebagai pemain, atau sebagai asisten sekaligus pelatih kepala untuk kelompok usia. 

Kiprah Tahamata lebih banyak dihabiskan di Ajax, walaupun ia juga tercatat pernah berkarir di luar sana. Artinya, bisa diartikan Simon merupakan sosok berintegritas tinggi. 

BACA JUGA:Viral Aplikasi Penghasil Uang Dan Saldo Dana Gratis, Apakah 'Worth' Untuk Dicoba? Ini Penjelasannya

Sosok Simon yang masih sering dikaitkan dengan Timnas Indonesia, karena dia memiliki visi yang sejalan sebagai sosok yang matang secara membangun mental pemain. 

Sudah terbukti, Tahamata selalu bisa menjadi contoh yang baik untuk anak-anak akademi di Ajax, dia fokus dalam pembangunan bibit muda yang unggulan. 

Dan, karena sering menangani tim kelompok usia. Simon jadi paham mengenai situasi dan mental para pemain. Hal itu berguna apabila dia nanti diplot jadi Dirtek Timnas. 

Belum lagi, ternyata Simon juga mengetahui kabar bahwa Patrick Kluivert yang merupakan legenda Ajax juga, sekarang sudah hijrah ke Indonesia sebagai pelatih. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: