Bagaimana Perkembangan Naturalisasi Jairo Riedewald dan Ole Romeny? Ini Respon Jujur Erick Thohir!
Bagaimana Perkembangan Naturalisasi Jairo Riedewald dan Ole Romeny? Ini Respon Ketum PSSI Erick Thohir!-ss flashscore-radarindramayu.id
Kehadirannya diyakini dapat memberikan solusi di sektor serangan yang selama ini menjadi titik lemah skuad Garuda, yakni lini depan.
Tapi sayangnya, berbeda dengan Ole Romeny, proses naturalisasi Jairo Riedewald tidak berjalan semulus Ole.
BACA JUGA:Media Belanda Konfirmasi Ole Romeny dan Jairo Riedewald Akan Segera Gabung Timnas Dalam Waktu Dekat
BACA JUGA:Berikan Trauma Healing untuk Anak Korban Bencana Puting Beliung
Erick Thohir mengungkapkan bahwa PSSI masih berupaya menyelesaikan proses administrasi Jairo agar ia bisa bergabung dengan Timnas Indonesia pada Maret mendatang.
“Untuk Jairo, kita masih belum tahu apakah bisa tepat waktu di bulan Maret,” jelas Erick Thohir.
Jairo Riedewald, yang saat ini bermain untuk Royal Antwerp di Liga Belgia, diharapkan dapat memperkuat lini tengah Timnas Indonesia.
Namun, PSSI harus bergerak cepat agar proses administrasi dapat selesai sebelum laga penting melawan Australia.
BACA JUGA:Puluhan Kicau Mania Meriahkan HUT Pertamina di RU VI Balongan
BACA JUGA:Mees Hilgers Sampaikan Klarifikasi, Gegara Dituduh Jadi Biang Kerok Pemecatan STY, Begini Katanya
Menariknya, selain Romeny dan Jairo, nama Mitchel Bakker juga disebut-sebut dalam konferensi pers tersebut.
Namun, Erick Thohir mengakui bahwa proses naturalisasi Bakker masih jauh dari kata mudah.
“Masih sulit untuk Mitchel Bakker, karena kita kan tahu kalau ingin naturalisasi pemain, harus dipastikan dulu garis keturunan darah Indonesia-nya. Nah, ini masih belum diketahui secara pasti,” ungkapnya.
Pernyataan ini menunjukkan bahwa PSSI sangat berhati-hati dalam melakukan proses naturalisasi.
Mereka ingin memastikan bahwa setiap pemain yang akan dinaturalisasi benar-benar memiliki ikatan darah Indonesia yang sah, agar proses naturalisasi-nya juga bisa dijalankan dengan mulus dan juga cepat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: