Dilema Pilihan Indonesia dan Belanda, Miliano Jonathans Ungkapkan Ketertarikan nya Bersama Merah-Putih!

Dilema Pilihan Indonesia dan Belanda, Miliano Jonathans Ungkapkan Ketertarikan nya Bersama Merah-Putih!

Miliano Jonathans masih menunggu keputusan tepat bergabung dengan Timnas Indonesia -radarindramayu.id-Foto via pemain keturunan.id - Instagram

RADARINDRAMAYU.ID - Nama Miliano Jonathans sosok pemain muda yang saat ini karirnya tengah melesat, memiliki peluang untuk perkuat Timnas Indonesia dan Timnas Belanda, akan tetapi keputusan itu ada dirinya.

Karena baru-baru ini Milliano Jonathans, mengatakan peluang nya mengenai bergabung dengan Skuad Garuda Indonesia, hal ini lah yang menjadi sorotan hangat di publik tanah air.

Dengan memiliki garis keturunan Indonesia berdarah Depok, Miliano lahir di Belanda Anrhem dan keluarga besarnya sebagian tinggal di Indonesia dan ia menjadi pemain yang sangat berpotensi memperkuat Timnas Indonesia.

"Saya tidak ingin membuat keputusan (naturalisasi) sampai akhir musim (Eradivisie)." Jelasnya Miliano Jonathans.

BACA JUGA:Apakah Durian Aman untuk Penderita Diabetes? Simak Selengkapnya di Sini Agar Tidak Keliru!

Meskipun ia masih belum bisa mengambil keputusan yang tepat, ia merasa sangat terhormat dengan penawaran PSSI dan masyarakat Indonesia yang telah mendukung nya untuk bergabung.

"Tentu saja merupakan suatu kehormatan bahwa mereka tertarik. Saya memiliki perasaan terhadap negara ini, itu ada dalam keluarga dan darah saya," tambahnya.

Apalagi karirnya saat ini karirnya tengah melesat cukup baik di klub sepakbola yang lebih matang, karena Miliano saat ini telah diresmikan akan bergabung dengan FC Utrecht untuk memperkuat lini depan klub tersebut.

Pemain yang pada awalnya bermain untuk Vitesse Anrhem, saat ini mengawali karirnya untuk bermain bersama FC Utrecht di liga teratas Belanda Eradivisie sejak kontrak nya habis bersama Vitesse Anrhem.

BACA JUGA:Fenomena Misterius Gegerkan Warga Desa Bojongslawi, Munculnya Penampakan Diduga Kuntilanak Jadi-jadian!

Berlabuh nya Miliano dari Vitesse Anrhem kepada FC Utrecht, menjadi sebuah batu lompat an yang sangat bagus dalam karir Miliano di usianya yang masih sangat muda, hal ini membuktikan bahwa kualitas nya siap bersaing di kasta tertinggi.

Dan bergabung nya Miliano pada FC Utrecht, ia akui sangat berbeda dibandingkan saat dirinya bermain untuk Vitesse Anrhem, dan dari segi latihan pun mengakui perbedaan nya.

"Saya sudah melihat perbedaan intensitas selama latihan, kecepatannya juga lebih tinggi." Pungkasnya Milliano Jonathans dalam wawancara media lokal.

Klub FC Utrecht yang saat ini menempati posisi ketiga di liga Belanda Eradivisie, sangat memberikan tantangan baru bagi Miliano Jonathans pada kompetisi di klub sebelum nya yaitu Vitesse Anrhem.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: