Ada Apa? Absen Dari Timnas, Mees Hilgers Tampil Hadapi Ajax Amsterdam 'Saya Minum Obat Pereda Sakit'

Ada Apa? Absen Dari Timnas, Mees Hilgers Tampil Hadapi Ajax Amsterdam 'Saya Minum Obat Pereda Sakit'

Mees Hilgers absen dari Indonesia, tapi tampil hadapi Ajax Amsterdam -radarindramayu.id-Tangkapan layar - Radar Kediri

RADARINDRAMAYU.ID - Jadi kontroversi, bek andalan milik Timnas Indonesia tengah di perbincangkan terkait absen nya bersama Indonesia di laga penting Round 3.

Ya, Mees Hilgers jadi perbincangan yang sangat hangat, sebab dirinya absen tak bisa perkuat Timnas Indonesia karena tengah mengalami cedera di kakinya.

Akan tetapi saat ia kembali kepada Klub nya FC Twente, secara mengejutkan Hilgers tampil dan bermain penuh saat FC Twente menghadapi Ajax Amsterdam.

Hilgers bermain dengan gigihnya dari babak pertama hingga babak kedua, meskipun di babak kedua ia hanya sampai pada menit ke-83 itu menandakan kondisinya fit (sehat).

BACA JUGA:Ingin Kembali Abroad! Egy Maulana Vikri; Sudah Siap 100% Jika Ada Tawaran Klub Eropa!Akan Tetapi Terkendala...

Akan tetapi dibalik perbincangan hangat ini, Mees Hilgers secara terang-terangan membuka alasannya bermain hingga menit ke-83 saat FC Twente Vs Ajax Amsterdam.

Penjelasan dari Mees Hilgers ini Agar tidak terjadi kesalah pahaman bagi suporter Indonesia yang mendukung nya, sehingga ia menjelaskan seperti ini.

"Saya telah menderita sakit (cedera) di kaki selama satu setengah bulan, itu membuat saya (kesulitan) berlari. Dan saya mulai merasakan keluhan di tempat lain." Ujarnya Mees Hilgers 

Hilgers menjelaskan, bahwasanya pada saat itu dirinya memang tengah mengalami sakit di kakinya hingga memakan waktu satu setengah bulan. 

BACA JUGA:Lucky Hakim Berkunjung ke Rumah Bambang Hermanto, Komitmen Bangun Indramayu 'Bebarengan'

Namun terkait alasannya ia bermain dan membela klubnya saat menghadapi Ajax Amsterdam, ia ternyata meminum obat pereda sakit.

"Saya telah minum obat penghilang rasa sakit selama berminggu-minggu, dan hanya bertahan sementara waktu saja." Tutur nya Mees Hilgers 

"Saya berhasil melewati pertandingan (FC Twente Vs Ajax Amsterdam), tetapi sebari kemudian saya benar-benar tidak bisa bermain." Keterangan dari Mees 

Hilgers memang mengakui, bahwa ia telah berhasil melewati pertandingan bersama klubnya saat menghadapi Ajax karena meminum obat pereda nyeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: