GAS! Tanggal 7 Kevin Diks Ambil Sumpah WNI di Copenhagen, Resmi Tersedia Lawan Jepang dan Arab Saudi?
GAS! Tanggal 7 Kevin Diks Ambil Sumpah WNI di Copenhagen, Resmi Tersedia Lawan Jepang dan Arab Saudi?-ss bolatimes-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Akhirnya! Kevin Diks resmi akan ambil sumpah WNI di Copenhagen, Denmark, pada tanggal 7 November mendatang! Auto tersedia lawan Jepang dan Arab Saudi?
Kemarin, pada tanggal 4 November 2024, pada sidang DPR komisi 10 dan komisi 13, akhirnya mereka sudah menyutujui proses pengambilan sumpah WNI dari Kevin Diks.
Pemain asal klub FC Copenhagen ini, direncanakan PSSI untuk mengambil sumpah-nya pada tanggal 7 November di Copenhagen, Denmark.
Hal ini tentunya menjadi kabar baik untuk para penggemar Sepak Bola Indonesia, dimana sebelumnya kita cukup terpukul dengan kabar cedera yang dialami oleh Mees Hilgers.
Bisakah Main Lawan Jepang dan Arab Saudi
Dilansir dari kanal Youtube Bung Ropan, selaku pengamat sepak bola senior Indonesia, ia mengatakan bahwa saat ini PSSI memang mengusahakan agar Kevin Diks bisa langsung mengambil sumpah pada tanggal 7 November.
Hal ini dikebut karena batas pendaftaran pemain untuk laga melawan Jepang nanti, memang dibatasi hingga tanggal 7 dan 8 November.
"Tanggal 7 itu harus cepat diambil sumpah, karena itu batas pendaftaran untuk laga tanggal 15(Lawan Jepang), ya diantara 7 dan 8(November)," ujar Bung Ropan yang dikutip dari video Youtube-nya oleh Radarindramayu.id, pada Selasa, 5 November 2024.
Target Realistis PSSI
Di lain sisi, PSSI sendiri memang menghimbau bahwa Kevin Diks dipastikan sudah bisa melawan Timnas Indonesia pada laga melawan Arab Saudi nanti.
Namun hal ini, tergantung pada kapan Kevin Diks akan mengambil sumpah WNI-nya, jika memang tidak bisa memenuhi rencana awal, yakni pada tanggal 7 November.
Maka hampir dipastikan bahwa Kevin Diks baru akan bisa tampil pada laga melawan Arab Saudi, tepatnya di 19 November nanti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: