Pelatih Legendaris Jepang Takeshi Okada Ungkap Kekhawatirannya Jelang Laga Jepang vs Indonesia
Takeshi Okada pelatih legendaris Jepang ungkap kekhawatiran Jepang gagal lawan Indonesia - Foto: sportportal.am/ig tangkapan layar- radarindramayu.id
BACA JUGA:Wasit Qatar jadi Pengadil Laga Indonesia VS Jepang, AFC Kembali Khianati PSSI dengan Ingkar Janji!
Ia menilai atmosfer stadion dengan kapasitas besar seperti SUGBK dapat memberikan tekanan bagi pemain, termasuk pemain-pemain Jepang.
Meskipun demikian, ia menyampaikannya dengan nada bercanda, meminta para pendukung Indonesia untuk tidak hadir di stadion pada hari pertandingan.
"Waktu saya menjadi pemain dan tampil di bawah 100.000 penonton, tekanannya memang terasa. Jadi, tentu menjadi keuntungan buat Indonesia yang punya banyak suporter. Oleh karena itu kalau bisa, suporternya tidak usah datang ke stadion," ujar Takeshi Okada sambil tertawa.
Meski ada sedikit nada khawatir, Takeshi Okada tetap optimis bahwa timnas Jepang akan memberikan perlawanan maksimal dan berharap timnya tidak kalah dalam pertandingan tersebut.
Ia menyebutkan bahwa dengan persiapan matang dan kualitas yang dimiliki, Jepang siap menghadapi tantangan dari timnas Indonesia, yang kini menjadi lawan tangguh di kawasan Asia Tenggara.
Pernyataan Takeshi Okada menyiratkan apresiasi terhadap perkembangan sepak bola Indonesia.
Ia menilai bahwa Indonesia kini memiliki potensi besar untuk bersaing dengan negara-negara kuat di Asia.
Kehadiran suporter Indonesia yang terkenal fanatik dan atmosfer yang sangat mendukung di SUGBK akan menjadi salah satu tantangan bagi timnas Jepang.
BACA JUGA:Nanti Malam Debat Publik Cabup-Cawabup, Live Streaming di YouTube KPU Indramayu
Tantangan bagi Jepang tidak hanya berasal dari kekuatan timnas Indonesia, tetapi juga dari semangat suporter tuan rumah yang akan memadati stadion.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: