Tijjani Reijnders Bangga Berdarah Indonesia Meski Bela Belanda, Dukung Karier Internasional Adiknya di Timnas
Tijjani Reijnders pemain keturunan Indonesia yang berkarir di AC Milan dan Timnas Belanda.-Tijjani Reijnders - tangkapan layar Instagram-radarindramayu.id
Bagi Tijjani, kebersamaan mereka dalam sepak bola sejak kecil hingga kini, meskipun di jalur yang berbeda, adalah pengalaman yang spesial dan mengharukan.
Tidak hanya itu, Tijjani juga menyampaikan bahwa dukungannya untuk Eliano di kancah internasional adalah total.
Baginya, berbagi ikatan sebagai saudara yang sama-sama mencintai sepak bola dan memiliki darah Indonesia menambah makna yang dalam pada perjalanan mereka masing-masing.
“Meskipun kami telah mengambil jalan yang berbeda di kancah internasional, merupakan hal yang istimewa untuk berbagi ikatan ini melalui sepak bola,” lanjutnya.
“Saya mendukungnya sepenuhnya dan menjadi bagian dari kisah ini adalah hal yang luar biasa.”
Dukungan dan rasa bangga yang ditunjukkan Tijjani Reijnders terhadap Indonesia merupakan contoh dari bagaimana seorang atlet dapat menjunjung tinggi akar budayanya, meskipun ia berkarier di negara lain.
BACA JUGA:Persib Bandung VS Semen Padang 1 November! Ciro Alves 'Terpenting Persiapan Tim yang Matang'
Kisah Reijnders bersaudara mencerminkan rasa persaudaraan dan kecintaan terhadap tanah leluhur, yang membuat keduanya menjadi inspirasi bagi banyak orang, khususnya para penggemar sepak bola di Indonesia.
Kini karir Tijjani Reijnders sedang dalam masa puncak. Selain bermain di AC Milan, dirinya juga diminati oleh Klub Premier League atau Liga Inggris, Manchester City.
Selain itu, Tijjani juga diminati oleh klub papan atas LaLiga, Barcelona.
Berdasarkan laporan Corriere Dello Sport, AC Milan yang merupakan klub Tijjani saat ini, tidak tinggal diam dengan peminat tersebut.
BACA JUGA:Jelang Lawan Semen Padang, Pelatih Persib Bandung Ingatkan Para Pemainnya Agar Tetap Fokus!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: