NEW TALENT! Pemain Keturunan Feike Muller Latupeirissa Siap Bela Timnas U-17, Jangan Sampai Kecolongan!

NEW TALENT! Pemain Keturunan Feike Muller Latupeirissa Siap Bela Timnas U-17, Jangan Sampai Kecolongan!

Feike Muller Latupeirissa, bek muda Belanda berdarah Maluku, siap bela Timnas U-17 jika dibutuhkan - feike_muller/ig - radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Sepak bola Indonesia kembali mendapat perhatian dari pemain keturunan luar negeri. Kali ini, seorang pemain muda asal Belanda.

Pemain keturunan, Feike Muller Latupeirissa, menyatakan minatnya untuk membela tim nasional Indonesia U-17.

Nama Feike Muller Latupeirissa mungkin masih terdengar asing di telinga pecinta sepak bola Tanah Air, namun pemain berusia 16 tahun ini ternyata memiliki darah Indonesia dari garis keturunan keluarganya.

Feike Muller Latupeirissa saat ini mengikuti perkembangan sepak bola Indonesia, khususnya di level usia muda.

BACA JUGA:Mees Hilgers Disindir 'Kaki Kaca' Oleh Pengamat Belanda, Sindir Kariernya di Timnas Indonesia Terancam!

Ia mengetahui bahwa Timnas Indonesia U-17 yang diasuh oleh Nova Arianto berhasil lolos ke ajang bergengsi Piala Dunia U-17 2025.

Melihat prestasi tersebut, Feike Muller Latupeirissa mengungkapkan kesediaannya untuk membela Tim Garuda Asia apabila dibutuhkan oleh federasi sepak bola Indonesia.

"Dia berminat membela Indonesia jika federasi membutuhkan. Dia tahu Timnas Indonesia U-17 lolos Piala Dunia. Jika dibutuhkan dan bisa, dia mau membela Timnas Indonesia," demikian pernyataan yang dikutip dari akun Instagram @futboll.indonesiaa.

Feike Muller Latupeirissa merupakan pemain muda asal Belanda yang memiliki darah Indonesia dari kakeknya, yang berasal dari Maluku.

BACA JUGA:Persib Bandung Tahan Imbang Borneo FC 2-2, Bojan Hodak Puas Meski Kehilangan Banyak Pemain

Meski demikian, hingga saat ini Feike Muller Latupeirissa diketahui belum memiliki paspor Indonesia. Hal ini tentu menjadi kendala yang cukup besar jika ia ingin segera memperkuat Timnas Indonesia U-17.

Nova Arianto sendiri selaku pelatih Timnas Indonesia U-17 menegaskan bahwa pihaknya hanya akan mencari pemain keturunan yang masih memegang paspor Indonesia.

Selain itu, aturan lain yang berlaku menyebutkan bahwa pemain di bawah usia 18 tahun belum bisa diproses naturalisasi.

Itulah sebabnya, Nova lebih memprioritaskan pemain seperti Mathew Baker, yang memang sudah memegang paspor Indonesia, untuk memperkuat tim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: