Bisnis Kuliner Menjanjikan

Bisnis Kuliner Menjanjikan

INDRAMAYU-Perekonomian Kecamatan Patrol Kabupaten Indramayu, terus mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Karena wilayah tersebut selain menjadi pusat perdagangan di Indramayu bagian barat, juga ditopang dengan keberadaan industri dan sektor usaha lainnya. Kini, Patrol menjadi magnet bagi investor untuk menanamkan investasinya. Salah satu yang dilirik investor, yakni bisnis kuliner. Usaha tersebut memang cukup menjanjikan, sehingga tidak sedikit pemilik modal ingin menanamkan investasinya. Warung atau kedai yang membuka usaha kuliner kini menjamur di wilayah tersebut, terutama di Desa Patrol. Yang barupun terus bermunculan dengan menun yang baru dan variasi. Salah satunya warung kopi Kopid. Warkop milik Jay Khresna, pengusaha lokal tersebut hadir dan mewarnai kuliner di wilayah Patrol. Selain itu, membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Kecamatan Patrol. “Saya tertarik membuka usaha kuliner,, karena Patrol memiliki prospek yang cerah pada bisnis perdagangan. Karena Kecamatan Patrol ini, dapat dikatakan menjadi pusat perdagangan di wilayah Inbar. Tentunya saya ingin membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Patrol,\" ujar Jay Khresna, saat grand opening Warkop Kopid, Minggu (20/9). Jay mengatakan, dirinya memilih membuka usaha warung kopi, selain melengkapi jajanan kuliner yang ada, juga menawarkan dan memenuhi kebutuhan bagi para penikmat kopi. Kopi yang dijualnya, tidak pada umumnya yang dinikmati masyarakat Indramayu. “Kita tidak pakai gula pasir, tapi gula aren atau merah. Untuk kopinya dari Aceh. Warkop Kopid yang terletak di belakang Puskesmas Patrol tersebut, tidak hanya menyediakan kopi saja, tapi jajan atau makanan lokal, seperti bubur urang, rumbah atau pecel dan lainnya. Untuk makanan ita menonjolkan khas Indramayu,” terangnya. Hadir dalam acara grand opening, Muspika Patrol, Kuwu Patrol H Karnali SE, Sutradara layar lebar asal Indramayu Tarmizi Abka dan sejumlah artis ibukota. Pengamat Ekonomi dan Sosial Indramayu, Taufik A mengatakan, Kecamatan Patrol diprekdisikan akan mengalami kemajuan, terutama pada sektor perdagangan. Selain letaknya yang strategis, Kecamatan Patrol merupakan kawasan industri. Di wilayah ini juga kini menjamur bisnis properti. “Di Kecamatan Patrol juga akan dibangun Industri Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU). Karena kawasan industri, tentunya nantinya akan berdiri perusahaan industri lainnya. Melihat perkembangan yang terjadi di Patrol, kini banyak investor yang  melirik untuk menanamkan modalnya,” kata Taufik. (kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: